Bacabup Indramayu Nina Agustina saat berikan APD ke Rumah sakit (cuplikcom/Deni)
Cuplikcom - Indramayu - Bakal calon bupati (Bacabup) Indramayu dari PDI Perjuangan Nina Agustina Da'i Bachtiar (NDB) mendistribusikan bantuan berupa Alat Pelindung Diri (APD) kepada tenaga medis dalam rangka mencegah virus corona (covid-19) di beberapa rumah sakit di Indramayu, pada kamis (23/04/2020).
"Bantuan berupa APD didistribusikan kepada beberapa rumah sakit pendukung yang menangani penyebaran virus corona (covid-19). Bantuannya berupa baju hazmat, kacamata google, face shield, masker, dan hand sanitizer," ujar Bacabup PDI Perjuangan, Nina Da'i Bachtiar.
Menurutnya, pendistribusian bantuan ini sebagai bentuk kepeduliannya untuk bergotong royong memerangi wabah pandemi Covid-19 yang sampai saat ini penyebarannya semakin luas.
Bantuan diserahkan ke seluruh rumah sakit rujukan penanganan pasien Covid-19 di kabuapten Indramayu, yakni RS Al Irsad Haurgeulis, RSUD Sentot Patrol, RS Bhayangkara Indramayu, RS Sentra Medika Lohbener, RSUD Indramayu, RS MM Indramayu, RS Mitra Plumbon Widasadi, dan RS MIS Krangkeng.
"Semoga bantuan kecil ini dapat bermanfaat dan menambah semangat para medis sebagai garda terdepan dalam menangani covid-19 ini," tutur Nina.
Sebelumnya Nina juga sudah banyak melakukan aksi peduli dalam rangka ikut berpartisipasi dalam memutus penyebaran virus Corona di Indonesia, khususnya di kabupaten Indramayu.
Seperti membagikan spray hand sanitizer dan galon pencuci tangan kepada warga, pasalnya sesuai dengan hasil penelitian, virus corona juga mati hanya dengan sabun, sehingga diharapkan bisa membantu dalam mencegah terjadinya penyebaran virus corona. (Baca: Bacabup Nina Agustina Pasangi Galon Cuci Tangan di Tempat Umum, dan baca juga: Cegah Covid-19, Bacabup NDB Racik Hand Sanitizer Spray untuk Warga)