Dalam agenda reses yang digelar pada Kamis (7/5/15) itu, Ono Surono ST mendatangi empat titik, yakni Desa Kapringan kecamatan Krangkeng, Desa Benda blok Tegalagung Karangampel, desa Bulak Lor Jatibarang, dan desa Tenajar Kidul blok Lemon Kertasemaya.
"Saya mengadakan reses ini memang untuk belanja masalah ke masyarakat. Nanti setiap keluhan dan aspirasi akan saya sampaikan dan perjuangkan untuk direalisasi," ujar Ono Surono.
Ia juga menjelaskan, beberapa keluhan dari masyarakat hampir dari semua sektor, baik masalah pertanian, infrastruktur, nelayan, mapun masah perikanan.
"Semua keluhan masyarakat itu menjadi semangat saya untuk terus berjuang menyampaikan aspirasi rakyat," tegasnya.
Keluhan itu diantaranya diutarakan oleh Supardi, petani Bulak Lor Jatibarang, ia menyampaiakan ada sekitar 100 hektar lahan di desanya yang irigasinya hanya mengandalkan air hujan, sehingga butuh irigasi yang jelas ke depan. "Selain itu juga jalan menuju lahan sangat tidak layak," katanya di sela-sela reses.
Berbeda dengan Riyanto, pengurus Gapoktan di Jatibarang Baru membeberkan masalah pupuk. Ia meminta agar ada pengawasan yang ketat terhadap distribusi pupuk, pasalnya sering terjadi kelangkaan dan kenaikan harga yang membebani petani.
"Ini jelas ada permainan distributor. Mohon ini segera diperbaiki," keluhnya.