Jum'at, 29 November 2024

Ingin Kenalan, Rastawi Sidak Ikuti Upacara Bersama PNS

Ingin Kenalan, Rastawi Sidak Ikuti Upacara Bersama PNS

POLITIK
18 September 2015, 06:49 WIB
Cuplik.Com - Indramayu - Calon wakil bupati Indramayu nomor urut 2, Rasta Wiguna (Rastawi), kembali mengagetkan khalayak umum, pasalnya kali ini pria nyentrik asal Tukdana ini muncul tiba-tiba di kerumunan para PNS dan mengikuti upacara kesadaran nasional dan hari perhubungan nasional di Alun-Alun kantor bupati Indramayu, Kamis (17/9/15).

Rastawi mengatakan kedatangannya mengikuti upacara tersebut tidak lebih untuk bersilaturahmi dengan para Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Kabupaten Indramayu, pasalnya momen upacara tersebut sangat cocok untuk bersilaturahmi meskipun dirinya tak diundang secara resmi. 

"Gak ada undangan resmi sih, tapi saya ingin ikut saja sekalian silahturahmi sama PNS yang sedang upacara," kata Rastawi yang berbaju putih itu dengan santai.

Rastawi juga berpesan dan memberi masukan kepada para PNS Indramayu untuk benar-benar fokus dalam melayani masyarakat Indramayu dengan sebaik-baiknya.

"PNS harus bisa benar-benar melayani masyarakat agar tentu pembangunan Indramayu ke depan menjadi lebih baik," ucapnya.

Bukan hanya itu, Rastawi juga kembali mengingatkan kepada para PNS untuk tidak terlibat dalam politik alias harus bersikap netral. Pasalnya, jelas hukuman yang ditetapkan bagi PNS yang ikut-ikutan berpolitik, maka akan dipecat langsung oleh Menpan RB RI.

"Jangan sekali-kali PNS ikut berpolitikā€Ž, ancamannya pecat langsung loh oleh Menpan RB RIā€Ž," tegas wakil bendahara PKB pusat itu.

Dalam upacara tersebut, pria yang dicalonkan untuk mendampingi Toto Sucartono ini, terlihat sangat khusuk dalam mengikuti upacara hingga selesai, setelah itu pihaknya melakukan salam-salaman dengan para PNS.

Melihat kemunculan Rastawi yang tiba-tiba itu, salah satu PNS yang bertugas di Kanwil Kemenag Indramayu, yang masih enggan disebutkan namanya itu, mengakui hadirnya Cawabup Rastawi sangat mengejutkan, selain ia tak memakai baju Korpri, juga wajahnya seperti tak asing karena banyak tersebar melalui spanduk dan baliho.

"Kaget lah mas, dia pakaiannya juga bukan Korpri tapi ikut upacara, trus juga memang kayak gak asing gitu seperti di baliho-baliho yang terpasang," ungkapnya.

Ia mengakui kehadiran Rastawi di upacara bersama PNS tersebut, membuat para PNS lainnya mengenal sosok Cawabup muda ini.

"Ketemu langsung kan baru sekarang loh dan baru tahu kalau pak Rasta seperti itu wujudnya," tandasnya.


Penulis : Dewo
Editor : Dewo

Tag :

CURHAT RAKYAT

Kemenparekraf Gandeng Merry Riana Group Tingkatkan

Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) kembali menjalin kerja sama dengan Merry Riana Group dalam upaya meningkatkan kapasitas sumber daya manusia (SDM) ekonomi kreatif. Kolaborasi ini bermula dari kunjungan Menteri Pariwisata dan E

Rilis Lagu Terbaru, Miss Merry Riana Ungkap Fakta

Fakta mengejutkan terungkap dari Miss Merry Riana. Siapa sangka Entrepreneur, Investor dan Content Creator ini menyanyikan sebuah lagu rohani? Berawal di akhir bulan Januari 2023, pada saat itu Produser Impact Music Indonesia, Alberd Tanoni meminta Ms

Workshop Gerabah Sitiwinangun Kabupaten Cirebon

Sitiwinangun adalah nama sebuah Desa yang terletak di Kecamatan Jamblang, Kabupaten Cirebon. Desa ini sudah lama dikenal sebagai pusat kerajinan gerabah terbesar dan masih bertahan di wilayah Kabupaten Cirebon. Dapat dikatakan kerajinan gerabah Sitiwi

TERBARU LAINNYA

IKLAN BARIS

Hadir FRENDOT jasa pembuatan stiker, kalender, plakat, cetak ID card dan banyak lainnya lokasi depan RS MM Indramayu
layanan terapi hati ,kesembuhan luka batin,fobia,anxiety ,cemas, hidup sial,tak bahagia ,rezeki seret,psikomatik dan semua yang urusan pikiran ,bisa konsultasi wa 0813 5227 9928 /bang rudy insyaalllah
Jasa Foto / Video Wedding dan Prewedding, Live Streaming Indramayu dan sekitarnya, Harga Terjangkau Kualitas Cemerlang. Cuplik Production WA 081312829503
Ruqyah Islami wilayah Indramayu dan sekitarnya, Hub Ustadz ARI wa 0877-2411-1128
Bakso Goyang Lidah depan Gardu Induk Singajaya, menggoda selera. Kualitas Daging Sapi terjamin.