Cuplik.Com - Indramayu - Untuk menyatukan budaya yang ada dikota mangga beragam cara dilakukan dengan karya, salah satunya menumbuhkan minat masyarakat untuk cinta tempat tinggal dengan karya desain kaos bertema Indramayu.
Pengusaha muda ini menggagas pembuatan kaos yang semua tentang Indramayu, saat dikonfirmasi Cuplik.com dikantornya, Senin (25/01/2016). Owner Kafka Graphic, Imam Suboim menuturkan, dirinya mempunyai ide tentang budaya serta keragam budayaan yang ada di Indramayu, diangkat untuk melestarikan diaplikasikan dengan membuat Kaos (t-shirt), karena menurutnya budaya Indramayu sangat bagus.
"Kita harus sayang sama budaya sendiri, dan harus sayang dengan prodak sendiri," tuturnya.
Imam menjelaskan, dengan ia mendirikan rumah desain Kafka Graphic dengan tema kota mangga tidak lain untuk memajukan kota tinggalnya agar lebih dikenal diluar, karena Indramayu itu indah.
"Kenapa tidak ?? Budaya dan ragam di Indramayu tercinta sangat indah seperti buah mangga khas Indramayu, pulau biyawak, mangrove di karangsong, kota tua, budaya ngarot dan masih banyak lainnya dengan diaplikasikan ke desain kaos dan cinderamata," pungkasnya.
Dirinya mengharapkan agar masyarakat lebih cinta dengan prodak sendiri. " Bahagia itu sederhana dengan memakai kaos hasil prodak sendiri, setidaknya kita bangga dengan daerah sendiri ," tutupnya.