Cuplik.Com - Taiwan - Dalam rangka mempererat silaturahmi tim GPI (Gerakan Peduli Indramayu), menggelar acara halal bi halal di Taman 228 Taipe. Acara ini dihadiri oleh puluhan anggota GPI dari berbagai daerah yang berada di Taiwan, Minggu (17/7/16).
Menurut Enung Nurwati (23), korlap GPI Taiwan. Dalam membangun dan mempererat tali silaturahmi salah satunya melalui acara Halal Bi Halal. " semoga tradisi ini terus menerus dilakukan oleh tim GPI, dimanapun berada", jelasnya saat dihubungi cuplik.com via inbok facebook.
Lanjutnya, "GPI ini visinya seperti pesan sunan gunung jati. (Titip tajug lan fakir miskin). Jadi intinya ramaikan tajug lan tiliki fakir miskin", pungkasnya.
Selain di Taiwan, acara Halal Bi Halal juga dilakukan di dibeberapa tempat, seperti Coswaybay, Mongkok dan juga di Central Hongkong.
Setelah acara Halal Bi Halal, tim GPI Taiwan melanjutkan dengan acara makan bersama, dan ditutup dengan doa.