Cuplik.Com - Cirebon - Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dan Partai Nasional Demokrat (Nasdem) provinsi Jawa Barat, memberi lampu hijau ke Ridwan Kamil (Emil) untuk jadi kendaraan partai maju menjadi bakal calon di Pilkada serentak Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Barat 2018 mendatang.
Emil, sapaan akrab Ridwan Kamil mengaku, ia sudah melakukan road show politik untuk persiapan pilgub Jabar, yakni menjalin komunikasi dengan berbagai elemen masyarakat dan partai politik seperti PDIP, Nasdem, PKB dan sejumlah partai lainnya, namun sampai saat ini baru Nasdem yang sudah memberikan dukungan dan akan mendeklarasikan pada hari Minggu besok (19/3/17).
"Saya tidak pilih-pilih, karena saya bukan anggota partai yang bisa ngatur-ngatur dan siapa pun yang akan mendukung alhamdulillah. Semua sudah diajak komunikasi, namun yang sudah ada hitam di atas putih itu baru partai Nasdem dan hari Minggu nanti ada deklarasi di Bandung," ujarnya usai mengisi kuliah umum di kampus Unswagati Cirebon, Kamis (16/3/17).
PDIP Beri Lampu Hijau Calonkan Emil
Sekertaris DPD PDIP Jawa Barat, Dr Abdy Yuhana SH MH menyatakan, partainya sangat terbuka bagi Ridwan Kamil jika ingin maju melalui PDIP. Selain melihat komitmen dan kinerja, Ridwan Kamil juga dinilai memiliki wawasan kebangsaan sebagaimana ideologi PDIP.
"Kang Emil bukan orang lain bagi PDIP. Wawasan kebangsaan dan ke-Indonesia-annya telah teruji. Sebagai partai bervisi kebangsaan dan ke-Indonesia-an, PDIP sangat terbuka bagi Kang Emil. Apalagi jalinan komunikasi Kang Emil dengan PDIP sudah sangat intens," tuturnya.
Nasdem Pada 19 Maret Akan Deklarasi Calonkan Emil
Sementara itu, Ketua Nasdem Cirebon, Sukaryadi menuturkan, Nasdem telah secara tegas dan terbuka menyatakan dukungan kepada Ridwan Kamil sebagai calon gubernur Jabar. Bahkan tanggal 19 Maret 2017 nanti, Nasdem Jabar akan mendeklarasikan dukungan secara terbuka dan resmi.
"Nasdem akan menjadi partai pertama yang mendukung secara tegas dan terbuka kepada Kang Emil. Dukungan ini murni, tanpa ada mahar. Nasdem ingin memberi yang terbaik bagi masyarakat Jabar," tandasnya.