Acara yang diikuti oleh ratusan alumni muda tersebut telah mendapatkan respon yang begitu antusias oleh segenap alumni.
Dengan hadirnya para alumni muda dari berbagai daerah ini membuat suasana silaturrahim begitu harmonis, baik antara pengasuh pesantren dan segenap alumninya.
Salah satu alumni Kang Faki mengatakan acara ini merupakan acara yang digelar untuk pertama kalinya dalam rangka meningkatkan persaudaraan.
"Ini acara perdana sebab sebelumnya belum pernah diadakan acara ini, sehingga dengan adanya acara seperti ini dapat menjalin sebuah hubungan yang harmonis sesama alumni dan pengasuh pesantren," ujarnya.
Ia menjelaskan acara yang berlangsung antara lain seperti tawassul dan maudzah hasanah dari pengasuh memberikan arahan kepada segenap alumni yang telah terjun di masyarakat untuk lebih menjaga almamater pesantren.
"Diisi dengan berbagai kegiatan," ungkapnya.
Dia menambahkan kemeriahan tak hanya sampai di situ, tuan rumah juga menyguhkan sajian berupa rentetan petasan yang membaut para tamu undangan gegap-gempita dalam tawanya.
"Acara seperti ini memang telah banyak diharapkan oleh banyak alumni, khususnya bagi yang telah lama tidak berjumpa dengan kawan-awan lamanya," ucapnya.
Pihaknya berharap semoga setiap tahun acara halal bi halal alumni muda ini terus berlangsung, demi mempererat ikatan alumni serta membangun ikatan alumni yang solid.