Hari jadi Forciber yang ke 1 tahun berlangsung meriah (foto: cuplikcom)
Cuplikcom - Indramayu - Forum Cilogog Kulon Bersatu (Forciber) merayakan hari ulang tahun yang pertama, pada Selasa (20/03/18). Acara berlangsung khidmat.
Turut hadir dalam acara ini, tokoh masyarakat setempat, tokoh agama, tokoh pemuda, anggota dari Koramil, staf pemerintahan Desa dan juga Kepala Desa Pegagan, Sopyan, serta di hadiri dari Kecamatan Terisi yaitu forum Darim bersatu.
Acara berlangsung di sekertariat Forciber di Desa Pegagan blok cilogog kulon Kecamatan Losarang Kabupaten Indramayu.
Dalam sambutan Kepala Desa Pegagan, mengatakan pihaknya merasa bersyukur adanya forum cilogog kulon bersatu ini yang mana forciber merupakan salah satu wadah untuk mempererat tali silaturahmi antar warga.
"Musyawarah menjadikan desa cilogog atau tanah kelahiran sebagai ujung tombak kemajuan berwawasan, tangguh dan mandiri Forciber telah di kukuhkan pada tanggal 20 maret 2017 dan skarang sudah genap satu tahun," ujarnya.
Pihaknya berharap semoga kedepannya forum cilogog kulon bersatu akan lebih eksis lagi dan lebih baik lagi dan yang terpenting bisa membawa suatu desa yang tangguh dan mandiri dan semangat juang gotong royong.
"Harapan saya di samping itu semua mari kita ciptakan suasana desa pegagan di blok cilogog kulon ini menjadi contoh untuk desa-desa lainnya karena di blok cilogog kulon ini banyak potensi potensi untuk Sumber Daya Alam," jelasnya.
Menurut penasehat forciber mengungkapkan forum cilogog kulon bersatu merupakan suatu wadah yang menggabungkan antar Rt 01 dan Rt 02 yang pada saat itu tidak pernah singkron selalu saja terjadi keributan antar warga di blok cilogog kulon jadi pendiri forciber, Saudara Sardi berinisiatif untuk membentuk suatu wadah yang sekiranya bisa menyatukan antar warga.
"Selain itu juga melihat anak muda yang ada di blok kita ini bergaulnya sudah melenceng dari aturan agama dan negara suatu contoh meminum obat obatan terlarang dan juga pergaulan bebas maka demi mencegah itu semua Sardi melihat itu semua terbentuklah wadah yang telah kita sepakati dengan nama Forciber (forum cilogog kulon bersatu).
Dikatakannya, alhamdulilah dengan adanya wadah ini sudah berjalan selama 1 tahun banyak perubahan dari masyarakatnya bisa menghormati satu sama lain dari pemudanya yang dulu pengangguran dan sangat meresahkan masyarakat sekarang sudah bisa berusaha mandiri dengan cara bercocok tanam dari mulai sawi, kembang kol, pepaya, dan juga tumbuhan Horty sehingga untuk anak muda sudah bisa kerja mandiri.
Dungkapkannya di bidang keagaamannya pun ada setiap malam Rabu kita adakan jamiyahan surat alwQiyah. "Intinya saya sebagai penasehat sekaligus masyarakat blok cilogog kulon merasa bangga dengan adanya forciber ini,blok cilogog kulon jadi tertata dan semangat gotong royongnya pun bagus," paparnya.
Ia menceritakan gotong royong yang dulu sempat mau punah tapi sekarang hidup kembali. "Dan harapan saya semoga forum cilogog kulon bersatu ini tetap exsis dan jaya selalu serta tetap kuat dalam menghadapi persoalan persoalan yang akan datang dan di tunggu untuk program Argo wisata dan penanaman 1000 pohon ketapang di sepanjang jalan blok cilogog kulon," tukasnya.
Acara juga dimeriahkan pemotongan tumpeng sebagai rasa syukur atas suksesnya Forciber yang berjalan 1 tahun.