Selasa, 4 Maret 2025

Wow!! Kota Mangga Indramayu Sabet 10 Kali Anugerah Adipura

Wow!! Kota Mangga Indramayu Sabet 10 Kali Anugerah Adipura

SOSIAL
12 Januari 2019, 14:18 WIB

CuplikCom12012019141929-IMG_20190112_141624.jpg

Islamic Centre Indramayu Jawa Barat (Foto: istimewa)

Cuplikcom - Indramayu - Kabupaten Indramayu kembali meraih penghargaan Anugrah Adipura untuk tahun 2018 kategori Kota Kecil.

Hal yang menjadikan istimewa dan sangat luar biasa adalah penghargaan yang diraih oleh seluruh masyarakat Kabupaten Indramayu pada tahun ini merupakan penghargaan  ke-10 kalinya.

Kepastian menerima anugrah Adipura ini setelah Plt. Bupati Indramayu menerima surat undangan dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KemenLHK) nomor : UN.4/PSLB3/PS/PLB.0/01/2019 tertangal 8 Januari 2019 perihal undangan penganugerahan Adipura.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Indramayu, Aep Surahman menjelaskan, anugerah  Adipura yang diterima kali ini merupakan anugrah Adipura tahun 2018.

Hal ini dikarenakan terjadi keterlamabatan yang dilakukan oleh KemenLHK dalam pelaksanaannya, akhirnya penyerahan anugerah Adipura tahun 2018 baru bisa dilaksanakan pada tahun 2019 ini.

Penyerahan anugerah Adipura rencananya akan diserahkan oleh Wakil Presiden RI, Jusup Kalla yang akan dilaksanakan pada Hari Senin (14/01/2019) mendatang di Auditorium Dr. Soedjarwo, Gedung Manggala Wanabakti Jalan Gatot Subroto – Jakarta Pusat.

Setelah menerima anugrah selanjutnya lambing kebersihan kota tersebut akan di kirab mulai dari perbatasan Indramayu dan Subang hingga ke Pendopo Kabupaten Indramayu.

Sementara itu, Asisten Pemerintahan, Jajang Sudarajat mengatakan, kirab Adipura akan dilaksanakan pada Selasa (15/01/2019) dengan mengambil rute Jembatan Sewo – Patrol – Anjatan – Bongas – Gabuswetan – Kroya – Terisi – Cikedung – Lelea – Lohbener – Terminal Sindang – Simpang 5 – Jalan Mayjen Suprapto (Kepandean) – Lampu Merah Waiki – Jalan DI Panjaitan – Simpang 3 Perahu – Jalan Jend. Sudirman – Bunderan Adipura – Jalan RA Kartini – Jalan Mayjen Sutoyo – Pendopo (finish).

Jajang menambahkan, dengan rute yang cukup jauh hingga ke wilayah kecamatan yang berada di tengah wilayah, maka dibutuhkan waktu sekitar 3 jam.

Setelah melakukan kirab selanjutnya Adipura akan diterima di Pendopo dan diserahkan kepada ketua DPRD Kabupaten Indramayu sebagai perwakilan rakyat Indramayu.


Penulis : Winan
Editor : Anan Felicio

Tag :

CURHAT RAKYAT

Kemenparekraf Gandeng Merry Riana Group Tingkatkan

Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) kembali menjalin kerja sama dengan Merry Riana Group dalam upaya meningkatkan kapasitas sumber daya manusia (SDM) ekonomi kreatif. Kolaborasi ini bermula dari kunjungan Menteri Pariwisata dan E

Rilis Lagu Terbaru, Miss Merry Riana Ungkap Fakta

Fakta mengejutkan terungkap dari Miss Merry Riana. Siapa sangka Entrepreneur, Investor dan Content Creator ini menyanyikan sebuah lagu rohani? Berawal di akhir bulan Januari 2023, pada saat itu Produser Impact Music Indonesia, Alberd Tanoni meminta Ms

Workshop Gerabah Sitiwinangun Kabupaten Cirebon

Sitiwinangun adalah nama sebuah Desa yang terletak di Kecamatan Jamblang, Kabupaten Cirebon. Desa ini sudah lama dikenal sebagai pusat kerajinan gerabah terbesar dan masih bertahan di wilayah Kabupaten Cirebon. Dapat dikatakan kerajinan gerabah Sitiwi

TERBARU LAINNYA

IKLAN BARIS

Jasa Foto / Video Wedding dan Prewedding, Live Streaming Indramayu dan sekitarnya, Harga Terjangkau Kualitas Cemerlang. Cuplik Production WA 081312829503
Ruqyah Islami wilayah Indramayu dan sekitarnya, Hub Ustadz ARI wa 0877-2411-1128
Bakso Goyang Lidah depan Gardu Induk Singajaya, menggoda selera. Kualitas Daging Sapi terjamin.
layanan terapi hati ,kesembuhan luka batin,fobia,anxiety ,cemas, hidup sial,tak bahagia ,rezeki seret,psikomatik dan semua yang urusan pikiran ,bisa konsultasi wa 0813 5227 9928 /bang rudy insyaalllah
Hadir FRENDOT jasa pembuatan stiker, kalender, plakat, cetak ID card dan banyak lainnya lokasi depan RS MM Indramayu