Sekretaris DPD PDIP Jabar Ketut Sustiawan (cuplikcom/ist)
Cuplikcom - Pangandaran - Kegiatan roadshow DPD PDI Perjuangan Jawa Barat ke 8 daerah peserta Pilkada serentak 2020, kini telah sampai di titik terakhir, yakni Kabupaten Pangandaran.
Dari beberapa DPC PDI Perjuangan di Jawa Barat, Pangandaran sebagai DPC Pelopor, karena punya bupati dan ketua DPRD, serta pengurus PAC hingga rantingnya lengkap.
Hal itu diungkapkan Sekretaris DPD PDI Perjuangan Jawa Barat, Ir.Ketut Sustiawan, dihadapan ratusan kader PDI Perjuangan Pangandaran, dalam konsolidasi organisasi menyongsong Pilkada serentak tahun 2020, di Hotel Pantai Indah Pangandaran, Jumat (13/09/2019).
"Pangandaran sebagai DPC Pelopor, selain itu, ideologi pancasila juga sudah di implementasikan di Pangandaran," jelasnya.
Ketut menjelaskan, dalam hal menyambut acara ini sudah disuguhi oleh kebudayaan daerah, dari reog dan kuda lumping serta tarian saman dari Aceh, ini sebagai bentuk perwujudan Pancasila.
"Kita ingin jadikan DPC PDIP Pangandaran sebagai percontohan yang bisa ditiru kabupaten/kota lainnya di Jawa Barat," kata Ketut.
Pihaknya berharap, potensi yang ada di Pangandaran bisa diteruskan, baik dari sisi kesenian, kebudayaan, pariwisata serta gotong-royong dan loyalitas kader PDI Perjuangan dalam membumikan pancasila, mewujudkan trisakti.