Pemdes Leuwigede Lakukan Tes Kesehatan Warga (Cuplikcom/papoh)
Cuplikcom - Indramayu - Pemerintah desa Leuwigede melakukan tes kesehatan terhadap warga yang baru datang dari zona merah COVID-19 di Balai Desa Leuwigede Jum'at (3/4/2020), hal itu dilakukan untuk mengantisipasi penyebaran virus corona di desa Leuwigede.
Pagi tadi ada beberapa warga Leuwigede yang baru datang dari Jakarta mengikuti tes kesehatan, hasilnya semua warga dinyatakan negatif COVID-19.
Kepala desa Leuwigede mengatakan kegiatan ini dilakukan untuk menjamin kesehatan warganya yang baru datang dari zona merah COVID-19, Evi Fatmawati selaku kepala desa mengaku bersyukur tidak ada warganya yang positif COVID-19.
"Alhamdulillah tadi beberapa warga yang baru datang dari zona merah melakukan tes kesehatan, semuanya negatif COVID-19," Ungkap Evi Fatmawati.
Evi Fatmawati juga menghimbau agar warganya yang baru datang dari zona merah COVID-19 untuk melapor kepihak pemerintah desa, agar pihak pemerintah desa bisa memantau sekaligus mengecek kesehatannya.
"Saya menghimbau agar warga desa Leuwigede yang baru datang dari Jakarta atau daerah lainnya yang masuk zona merah COVID-19 agar segera melapor ke kami, sehingga kami bisa mengecek kesehatannya," Ungkap Evi Fatmawati.
Pemerintah desa Leuwigede akan terus memantau dan mengecek kesehatan warganya yang baru datang dari zona merah COVID-19, sampai Pemerintah Indonesia menyatakan COVID-19 sudah teratasi.