Basri Baco Ketua Fraksi Golkar DPRD DKI (Cuplikcom/Riko Indrianto)
Cuplikcom - Jakarta - Menanggapi alasan Reklamasi Ancol Golkar DKI Jakarta mengkritik klaim Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan yang beralasan reklamasi Ancol dilakukan untuk menyelamatkan warga Jakarta dari ancaman banjir. Golkar menilai alasan Anies tersebut merupakan sebuah omong kosong belaka.
Ketua Fraksi Golkar DPRD DKI Basri Baco mengatakan tidak ada korelasinya antara rencana reklamasi banjir dengan pencegahan banjir. Sebab, kata dia, pengerukan sungai dan waduk juga sebelumnya sudah dilakukan sebelum zaman Anies.
"Sekarang gini mereklamasi untuk apa dulu? Dijelaskan dulu, mau ngapain? Jangan-jangan nanti cukong-cukong lagi yang berkuasa di situ, cukong-cukong lagi yang punya proyek di situ," kata Ketua Fraksi Golkar DPRD DKI, Basri Baco kepada cuplik.com, Sabtu (11/7/2020).
"Pengerukan itu zamannya Foke, zamannya Jokowi, zamannya Ahok pengerukan itu kan ditimbun semua di Ancol Timur. Memang untuk nimbun ke laut, sehingga jadi daratan tuh yang tadinya rawa-rawa sekarang jadi daratan. Terus apa hubungannya sama banjir?," jelas Basri.
Dia menyebut alasan Anies mereklamasi Ancol untuk dijadikan kawasan wisata terbesar di Asia hanya untuk membodohi rakyat. Menurutnya, rancangan 155 hektare lahan perluasan kawasan Ancol tersebut pun tidak jelas.
"Kalau katanya untuk ekonomi, mana? Gambarnya kayak apa? Jangan nanti rakyat Jakarta dibodohi lagi, sudah jadi juga contoh sekarang tuh pulau-pulau D ada nggak perumahan nelayan di sana? Atau kampung nelayan yang bagus di sana dibikin ? Belum jelas juga, belum ada," katanya.
"Kalau untuk ekonomi, menghalangi banjir omong kosong itu," sambungnya.