Petugas Pemadam Kebakaran sedang memadamkan Api (Cuplik.com/ Ade Lukman)
Cuplikcom-Jakarta- Api melalap ruko 4 lantai di Jalan Tanjung Duren Raya, Grogol Petamburan, Jakarta Barat. Sebanyak 23 unit mobil pemadam kebakaran mendatangi ke lokasi untuk memadamkan.
"Objek ruko 4 lantai. Unit luncur 23 Unit serta pendukung," kata Kasie Ops Damkar Jakarta Barat Eko Sumarmo saat dikonfirmasi, Senin (20/7/2020).
Eko mengatakan kebakaran itu terjadi pada pukul 15.44 WIB sore tadi. Warga langsung melaporkan kejadian itu ke pemadam kebakaran.
"Masih dalam penanganan petugas proses pemadaman," katanya.
Belum diketahui apa penyebab dari kebakaran tersebut. Hingga kini proses pemadaman masih terus dilakukan.