Rekaman CCTV Aksi Begal Terhadap Supir Truk Di Tol Kemayoran (Cuplik.com/ Ade Lukman)
Cuplikcom-Jakarta-Komplotan begal menggunakan mikrolet di Km 18.400 Tol Kemayoran arah Pluit melalukan aksinya dengan menyasar sopir truk trailer.
Peristiwa tersebut terjadi pada Senin (31/8) dini, Salah seorang pelaku berinisial S (15) ditangkap di lokasi, tidak lama setelah kejadian.
Setiba di Km 18 Jalan Tol Kemayoran, truk dihadang mikrolet. Para pelaku kemudian turun dan menodong korban dengan pisau.
Kasat Patroli Jalan Raya (PJR) Ditlantas Polda Metro Jaya Kompol Indra mengatakan para pelaku saat itu menghadang truk trailer yang dikemudikan oleh korban bernama Irman.
"Petugas mendapatkan informasi kemudian langsung melakukan penangkapan," kata Indra kepada wartawan, Selasa (1/9/2020).
Sedangkan pelaku begal lainnya ditangkap dalam pengembangan Polres Metro Jakarta Utara. Total ada 4 pelaku yang berhasil ditangkap polisi saat itu.
Indra mengatakan saat itu pihaknya berhasil menangkap S. Sedangkan pelaku lainnya melarikan diri.
"Kalau tidak salah pelaku ada 5 orang, satu orang ditangkap anggota tidak jauh dari lokasi dan 4 pelaku lainnya ditangkap Polres Metro Jakarta Utara."
Saat ini polisi masih memeriksa para pelaku. Polisi masih mengembangkan terkait kejadian ini.