Selasa, 4 Maret 2025

Kabar Baik, Uji Klinis Vaksin Covid-19 Sinovac Tanpa Efek Samping

Kabar Baik, Uji Klinis Vaksin Covid-19 Sinovac Tanpa Efek Samping

EKONOMI
3 Oktober 2020, 07:22 WIB

CuplikCom-Kabar-Baik,-Uji-Klinis-Vaksin-Covid-19-Sinovac-Tanpa-Efek-Samping-03102020072512-20201003_072138.jpg

Foto: Vaksin Covid-19 Sinovac (Cuplik.com/ M.Riko Indrianto)


Cuplikcom-Jakarta-Dalam Satu bulan lebih vaksin Covid-19 dari Sinovac Biotech China telah menjalankan uji klinis fase 3 di Indonesia, uji klinis itu berjalan dengan lancar.

Direktur Surveilans Dan Karantina Kesehatan Kementerian Kesehatan RI Vensya Sitohang memastikan relawan yang mengikuti uji klinis tidak mengalami efek samping secara signifikan.

"Dari 1.620 relawan yang mengikuti uji coba vaksin, tidak ada yang mengalami efek samping signifikan," ujar Direktur Surveilans dan Karantina Kesehatan Kementerian Kesehatan Vensya Sitohang dalam keterangan tertulisnya kepada Cuplik.com, Sabtu (3/10/2020).

Uji Klinis vaksin Sinovac di Indonesia dengan menggandeng Bio Farma. Uji klinis ini akan berlangsung selama tujuh bulan dan seluruh relawan akan dipantau selama enam bulan ke depan.


Untuk mempercepat akses vaksin kepada masyarakat, Bio Farma akan mengajukan proses registrasi vaksin melalui mekanisme Emergency Use Authorization (permohonan penggunaan darurat) dengan persetujuan bersyarat dengan menyampaikan laporan interim pada Januari 2021.

Ketua Tim Riset Vaksin dari Fakultas Kedokteran Unpad Prof Kusnandi Rusmil mengatakan persiapan produksi Vaksin akan dimulai November sampai Desember 2020.

"Sambil menunggu Uji Klinis selesai, persiapan produksi vaksin akan dimulai sejak bulan November sampai dengan Desember 2020," ungkap Prof Kusnandi Rusmil.

Dihubungi terpisah, Direktur utama Bio Farma Honesti Basyir mengatakan jika semua berjalan lancar vaksin Covid-19 kerja sama dengan Sinova akan tersedia pada awal 2021.

"Saat ini kapasitas produksi kami dari hilir itu sudah akan tersedia 250 juta dosis pada 2021, ditingkatkan dari 100 juta dosis pada 2020. Apabila uji klinis berjalan lancar, diproduksi Januari 2021 mendatang," jelasnya.

Soal vaksinasi, pemerintah juga sudah menyiapkan tahapannya. Kebutuhannya mencapai 320 juta dosis hingga 370 juta dosis. Sebesar 70% vaksin akan diberikan kepada mereka yang berusia produktif, dengan usia 19-59 tahun.

Berikut tahapan vaksinasi di Indonesia yang disusun Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPC-PEN):

  • Kuartal IV-2020: 36 juta dosis vaksin
  • Kuartal I-2021: 75 juta dosis vaksin
  • Kuartal II-2021: 105 juta dosis vaksin
  • Kuartal III-2021: 80 juta dosis vaksin
  • Kuartal IV-2021: 80 juta dosis vaksin

 

 

 


Penulis : M Riko Indrianto
Editor : Ade Lukman

CURHAT RAKYAT

Ikan gurame terbesar sedunia di Bandung

Ikan gurame ini saya pelihara dari seukuran silet hingga besar seperti ini dalam waktu 5 tahun. Ikan gurame ini jenis bastar & berkelamin betina.

Workshop Gerabah Sitiwinangun Kabupaten Cirebon

Sitiwinangun adalah nama sebuah Desa yang terletak di Kecamatan Jamblang, Kabupaten Cirebon. Desa ini sudah lama dikenal sebagai pusat kerajinan gerabah terbesar dan masih bertahan di wilayah Kabupaten Cirebon. Dapat dikatakan kerajinan gerabah Sitiwi

Kemenparekraf Gandeng Merry Riana Group Tingkatkan

Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) kembali menjalin kerja sama dengan Merry Riana Group dalam upaya meningkatkan kapasitas sumber daya manusia (SDM) ekonomi kreatif. Kolaborasi ini bermula dari kunjungan Menteri Pariwisata dan E

TERBARU LAINNYA

IKLAN BARIS

Ruqyah Islami wilayah Indramayu dan sekitarnya, Hub Ustadz ARI wa 0877-2411-1128
Jasa Foto / Video Wedding dan Prewedding, Live Streaming Indramayu dan sekitarnya, Harga Terjangkau Kualitas Cemerlang. Cuplik Production WA 081312829503
Hadir FRENDOT jasa pembuatan stiker, kalender, plakat, cetak ID card dan banyak lainnya lokasi depan RS MM Indramayu
layanan terapi hati ,kesembuhan luka batin,fobia,anxiety ,cemas, hidup sial,tak bahagia ,rezeki seret,psikomatik dan semua yang urusan pikiran ,bisa konsultasi wa 0813 5227 9928 /bang rudy insyaalllah
Bakso Goyang Lidah depan Gardu Induk Singajaya, menggoda selera. Kualitas Daging Sapi terjamin.