Bahan A:
100 ml putih telur (kurleb 3 putih telur M size)
50 gr gula
1/4 sdt garam halus
1 sdt air lemon (pengganti Cream of Tartar)
Bahan B:
3 butir kuning telur (M size)
30 gr gula
60 gr terigu
10 gr tepung maizena
1 sdt baking powder
60 ml salad oil
60 ml orange juice
1 sdt parutan kulit jeruk (saya ga pake)
1 sdt parutan kulit lemon (saya ga pake)
1 sdt vanila extract (saya ga pake)
Cara membuat :
1. Bahan A : kocok putih telur sambil ditambahkan gula sedikit demi sedikit. Tambahkan garam dan air lemon. Kocok sampai kaku. Sisihkan.
2. Bahan B. Kocok kuning telur dan gula sampai kental dan semua gula larut. Tambahkan campuran terigu, maizena dan baking powder yang sudah diayak. Selingi dengan penambahan orange juice, parutan kulit jeruk dan orange concentrate (kalau ada). Aduk rata. Setelah itu masukkan salad oil. Aduk hingga benar-benar tercampur rata.
3. Masukkan kocokan bahan A sedikit demi sedikit ke dalam kocokan bahan B sambil diaduk. 4. Tuang ke loyang chiffon diameter 17 cm. Panggang pada suhu 170 C selama 35 menit.
4. Setelah itu angkat, balikkan loyang (bisa juga sambil disanggah dengan botol) dan biarkan dingin hingga cake akan lepas dari loyang dengan sendirinya.
Selamat mencoba!