Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Cuplik.com/ Ade Lukman)
Cuplikcom-Jakarta-Presiden Joko Widodo (Jokowi) buka suara terkait kabar tertangkapnya, Menteri Kelautan dan Perikanan Edhy Prabowo oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Kepala Negara menyatakan, pemerintah tetap konsisten mendukung upaya pencegahan dan pemberantasan korupsi.
"Pemerintah konsisten mendukung upaya pencegahan dan pemberantasan korupsi," kata Jokowi melalui tayangan YouTube Sekretariat Presiden, Rabu (25/11/2020).
Jokowi mengatakan, menghormati proses hukum yang tengah berjalan di KPK.
Presiden meyakini, bahwa Komisi Pemberantasan Korupsi bekerja secara transparan, dan profesional.
"Ya tentunya kita menghormati proses hukum yang tengah berjalan di KPK, kita menghormati. Dan saya percaya KPK bekerja transparan, terbuka, profesional," kata dia
Sebelumnya, Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Komisaris Jenderal Firli Bahuri membenarkan, pihaknya telah menangkap Menteri Kelautan dan Perikanan Edhy Prabowo pada Rabu (25/11/2020) dini hari WIB.
"Tadi malam menteri KKP diamankan KPK di Terminal 3 Bandara Internasional Soekarno-Hatta saat kembali dari Honolulu. Yang bersangkutan terlibat korupsi dalam penetapan izin ekspor baby lobster," kata Firli dalam pesan singkat yang diterima Wartawan
"Mohon kita beri waktu tim kedeputian penindakan bekerja dulu," imbuhnya
Seperti diketahui, Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) Edhy Prabowo ditangkap KPK di Bandara Soekarno-Hatta sepulangnya menemui ABK asal Indonesia yang berada di Amerika Serikat, pada Rabu (25/11/2020) dini hari, bersama dengan Istri Menteri Edhy, dan rombongan pejabat KKP.