Tuti Alawiyah, Anggota DPRD Kabupaten Indramayu dari Fraksi Partai Golkar (Cuplikcom/Andrian)
Cuplikcom - Indramayu - Respon dan aspirasi masyarakat soal aspek penyelenggaraan pemerintahan di Kabupaten Indramayu masih dominan pada keluhan masyarakat terkait dengan pelayanan bidang kesehatan.
Hal itu disampaikan oleh Fraksi Partai Golkar melalui Pembicara, Tuti Alawiyah, pada Sidang Paripurna Hasil Reses anggota DPRD Kabupaten Indramayu masa persidangan 1 (satu) Tahun 2021. Bertempat di ruang Paripurna DPRD Kabupaten Indramayu, pada hari Senin (15/2/2021) lalu.
Tuti mengatakan, berdasarkan aspirasi masyarakat yang didapat dari kegitan Reses, pelayanan kesehatan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) masih belum cepat.
Keluhan masyarakat terhadap kurangnya mutu pada RSUD juga masih menjadi pokok permasalahan.
"Diantaranya RSUD Indramayu, RSUD Patrol, maupun BLUD Puskesmas," sebut Tuti.
Dia menuturkan, aspirasi dalam konteks ini meliputi kualitas pelayanan dan ketersediaan obat-obatan yang masih menjadi keluhan pasien.
"Begitupun keramahan penanganan terhadap pasien juga masih menjadi pokok keluhan," ujar Tuti.
Selain pada bidang kesehatan, Tuti juga menyampaikan, bidang pendidikan dimasa Covid-19 masih belum dirasakan betul oleh masyarakat.
"Terutama dikalangan ibu-ibu yang menghawatirkan nasib pendidikan anak-anaknya," terang Dia.
Tuti menambahkan, disisi lain banyak guru yang merasa jenuh dengan tidak berjalannya Kegiatan Belajar Mengajar (KBM). Selain itu, pengadaan masker untuk kordinasi terbatas juga turut membebani para guru.