(Zulhalim. Cuplik.com)
Tanggamus-Cuplik.com
Kebakaran rumah kembali terjadi,kali ini si jago merah melalap habis rumah milik Wahyuddin,warga pekon Banjar agung kecamatan limau kabupaten Tanggamus
Diperkirakan kejadian kebakaran sekitar pukul 09.00 pagi.
Menurut keterangan Rido selaku teman kerja korban,yang di temui awak media Cuplik.com di tempat peristiwa kebakaran
mengatakan.
"percikan api berasal dari dapur,pada saat pemilik rumah sedang menyambung kabel mesin pompa air yang konsleting menggunakan korek api.
Yang kebetulan di dapur banyak tersimpan gerigen berisi bensin untuk stok berjualan, seketika percikan yang berasal dari korek api menyambar bensin yang ada di gerigen tersebut dan langsung terjadi kebakaran hebat yang kebetulan cauaca panas serta angin cukup lumayan kencang",jelasnya.(Selasa 23/3/2021.).
Melihat asap hitam membubung tinggi serta mendengar jeritan teriakan minta tolong dari pemilik rumah,warga pun berhamburan datang untuk membantu memadamkan api, bahkan warga dari pekon tetangga langsung berdatangan membantu memadamkan api dengan alat seadanya,serta warga menyelamatkan sebagian barang yang ada di dalam rumah.
Akibat dari peristiwa kejadian kebakaran tersebut pemilik rumah,Wahyudin mengalami luka bakar dan sekarang masih menjalani perawatan di Puskesmas Antar Brak dan tidak ada korban jiwa dari peristiwa tersebut.
Kerugian akibat dari peristiwa ke kebakaran rumah tersebut di perkirakan sekitar 200 jta, selain dari uang tunai sebesar 35 jta yang tersimpan di lemari kamar yang ikut hangus terbakar.
(ZUL).