Sabtu, 1 Maret 2025

Pemilu Sebabkan Omzet Perajin Topeng Menurun

Pemilu Sebabkan Omzet Perajin Topeng Menurun

EKONOMI
13 April 2009, 02:55 WIB
Cuplik.Com - GUNUNG KIDUL: Perajin topeng kayu di wilayah Kabupaten Gunung Kidul mengeluhkan penurunan omzet hingga 20 persen akibat gelaran pemilihan umum atau pemilu. Pembeli di pasar internasional mengurangi atau membatalkan pemesanan produk kerajinan karena khawatir terhadap tidak stabilnya kondisi politik di Indonesia selama berlangsungnya proses pemilu.

Penurunan omzet tersebut, menurut Kepala Dusun Bobung yang juga perajin topeng kayu Kemiran, telah terjadi sejak satu bulan sebelum hari pemungutan suara. Kemiran memperkirakan penurunan omzet masih akan terus berlanjut hingga pemilu presiden dan wakil presiden mendatang benar-benar usai.

Rata-rata omzet perajin di Dusun Bobung adalah sebesar Rp 180 juta per bulan. Dusun tersebut memiliki 245 perajin yang jumlahnya cenderung stagnan dari tahun ke tahun. "Pembeli dari luar negeri tidak percaya terhadap kondisi stabilitas keamanan dan politik di Indonesia," kata Kemiran, Minggu (12/4).

Para perajin terpaksa menyerah terhadap keadaan sembari menunggu situasi membaik. Sejauh ini, belum ada strategi yang dibuat untuk menyiasati penurunan omzet. Apalagi mayoritas pangsa pasar dari kerajinan topeng kayu Gunung Kidul adalah pasar internasional.

Perajin juga kesulitan mencari pasar ekspor baru di tengah lesunya perekonomian dunia akibat krisis global. Selama ini, pangsa pasar utama kerajinan topeng adalah ke Amerika Serikat, Italia, dan Jepang. Pangsa pasar dalam negeri biasanya didominasi dari pembeli Jakarta dan Bali.

Selain pemasaran yang lesu akibat pemilu, perajin Sularto mengaku masih didera harga bahan baku kayu pule maupun sengon yang mahal dan sulit dicari. Kayu pule sepanjang 8 meter dengan keliling 130 centimeter saat ini seharga Rp 1 juta. "Kami terus mencoba membangun komunikasi dan melobi pembeli lama agar tertarik lagi pada produk topeng," tambahnya.

Libur panjang selama empat hari setelah pemilu legislatif ternyata juga tidak mendongkrak kunjungan wisatawan ke dusun yang telah ditetapkan sebagai desa wisata itu. Padahal sebanyak 12 perajin topeng kayu di Dusun Bobung telah menyediakan 27 kamar homestay. Mereka sama sekali tidak memeroleh tamu pada musim liburan kali ini.

Sejauh ini, pengembangan desa wisata di Dusun Bobung belum didukung pembangunan infrastruktur yang memadai seperti sarana parkir atau warung makan. Rombongan wisatawan harus berjalan kaki lebih kurang 500 meter dengan jalan yang menanjak karena bus besar tidak bisa masuk ke Dusun Bobung.

Penulis :
Editor :

Tag :

CURHAT RAKYAT

Kemenparekraf Gandeng Merry Riana Group Tingkatkan

Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) kembali menjalin kerja sama dengan Merry Riana Group dalam upaya meningkatkan kapasitas sumber daya manusia (SDM) ekonomi kreatif. Kolaborasi ini bermula dari kunjungan Menteri Pariwisata dan E

Ikan gurame terbesar sedunia di Bandung

Ikan gurame ini saya pelihara dari seukuran silet hingga besar seperti ini dalam waktu 5 tahun. Ikan gurame ini jenis bastar & berkelamin betina.

Workshop Gerabah Sitiwinangun Kabupaten Cirebon

Sitiwinangun adalah nama sebuah Desa yang terletak di Kecamatan Jamblang, Kabupaten Cirebon. Desa ini sudah lama dikenal sebagai pusat kerajinan gerabah terbesar dan masih bertahan di wilayah Kabupaten Cirebon. Dapat dikatakan kerajinan gerabah Sitiwi

TERBARU LAINNYA

IKLAN BARIS

Hadir FRENDOT jasa pembuatan stiker, kalender, plakat, cetak ID card dan banyak lainnya lokasi depan RS MM Indramayu
Bakso Goyang Lidah depan Gardu Induk Singajaya, menggoda selera. Kualitas Daging Sapi terjamin.
Ruqyah Islami wilayah Indramayu dan sekitarnya, Hub Ustadz ARI wa 0877-2411-1128
Jasa Foto / Video Wedding dan Prewedding, Live Streaming Indramayu dan sekitarnya, Harga Terjangkau Kualitas Cemerlang. Cuplik Production WA 081312829503
layanan terapi hati ,kesembuhan luka batin,fobia,anxiety ,cemas, hidup sial,tak bahagia ,rezeki seret,psikomatik dan semua yang urusan pikiran ,bisa konsultasi wa 0813 5227 9928 /bang rudy insyaalllah