Selasa, 22 April 2025

KKP Kembangkan Strain Unggulan Ikan Lele Mutiara

KKP Kembangkan Strain Unggulan Ikan Lele Mutiara

EKONOMI
12 April 2021, 17:30 WIB

CuplikCom-KKP-Kembangkan-Strain-Unggulan-Ikan-Lele-Mutiara-12042021173139-IMG-20210412-WA0037.jpg

Ikan Lele Mutiara (Cuplik.com/ M.Riko Indrianto)


Cuplikcom-Jakarta-Kementerian Kelautan dan Perikanan melalui peneliti perikanan mereka  berhasil mengembangkan strain unggulan yaitu ikan lele Mutiara, singkatan dari "bermutu tiada tara".

"KKP melalui Badan Riset dan Sumber Daya Manusia Kelautan dan Perikanan (BRSDM) melakukan pemuliaan ikan lele, yang menghasilkan strain unggul dengan nama Lele Mutiara," kata Kepala BRSDM KKP Sjarief Widjaja dalam siaran pers di Jakarta, Senin (12/4/2021)

Ia mengemukakan, riset ini penting karena budidaya ikan lele dinilai terus berkembang.

Selain itu, ujar dia, ikan lele ini dinilai telah diterima sebagai salah satu ikan konsumsi utama serta dinilai mudah dalam aspek teknis budidayanya.

"Keberhasilan budidaya ikan lele sangat ditentukan oleh kualitas benih. Kualitas benih tersebut ditentukan oleh kualitas dari induk," ucapnya.

Kepala BRSDM mengatakan, riset yang dikembangkan pihaknya mendukung pengembangan perikanan budidaya untuk peningkatan ekspor, serta pembangunan kampung-kampung perikanan berbasis kearifan lokal.


Pemuliaan ikan lele tersebut, lanjut Sjarief Widjaja, dilakukan oleh Balai Riset Pemuliaan Ikan (BRPI) Sukamandi yang terletak di Kabupaten Subang, Provinsi Jawa Barat. BRPI merupakan salah satu unit pelaksana teknis di bawah supervisi Pusat Riset Perikanan BRSDM.

Menurut Kepala BRPI Joni Haryadi, induk ikan lele Mutiara merupakan strain unggulan yang dihasilkan melalui kegiatan pemuliaan ikan lele Afrika (Clarias gariepinus) yang dilakukan di BRPI.

“Ikan lele Mutiara memiliki pertumbuhan 20 sampai 70 persen lebih cepat dibandingkan strain lele yang lainnya. Selain itu, lele mutiara juga hemat dalam penggunaan pakan sehingga dapat menekan biaya pengeluaran,” kata Joni.

Ia memaparkan, ikan lele Mutiara juga memiliki ketahanan yang tinggi terhadap penyakit.

Selain itu, ujar dia, lele Mutiara dengan beberapa keunggulannya yang telah teruji secara ilmiah maupun secara lapangan dan dapat diterima oleh masyarakat pembudidaya ikan lele di berbagai wilayah Indonesia, meski karakteristik alamnya berbeda-beda.

“Dengan kata lain, ikan lele Mutiara mampu mendukung program ketahanan dan kedaulatan pangan masyarakat Indonesia,” ucap Joni.

BRPI sebagai penghasil induk unggul merasa perlu untuk berkolaborasi agar induk hasil pemuliaan dapat dimanfaatkan oleh masyarakat luas. Hingga saat ini tidak kurang dari 9.000 paket calon induk (45.000 ekor jantan dan 90.000 ekor betina) yang telah didistribusikan ke 217 Kabupaten/Kota dari 31 Provinsi di Indonesia.


Penulis : M Riko Indrianto
Editor : Ade Lukman

CURHAT RAKYAT

Ikan gurame terbesar sedunia di Bandung

Ikan gurame ini saya pelihara dari seukuran silet hingga besar seperti ini dalam waktu 5 tahun. Ikan gurame ini jenis bastar & berkelamin betina.

Rilis Lagu Terbaru, Miss Merry Riana Ungkap Fakta

Fakta mengejutkan terungkap dari Miss Merry Riana. Siapa sangka Entrepreneur, Investor dan Content Creator ini menyanyikan sebuah lagu rohani? Berawal di akhir bulan Januari 2023, pada saat itu Produser Impact Music Indonesia, Alberd Tanoni meminta Ms

Workshop Gerabah Sitiwinangun Kabupaten Cirebon

Sitiwinangun adalah nama sebuah Desa yang terletak di Kecamatan Jamblang, Kabupaten Cirebon. Desa ini sudah lama dikenal sebagai pusat kerajinan gerabah terbesar dan masih bertahan di wilayah Kabupaten Cirebon. Dapat dikatakan kerajinan gerabah Sitiwi

TERBARU LAINNYA

IKLAN BARIS

Hadir FRENDOT jasa pembuatan stiker, kalender, plakat, cetak ID card dan banyak lainnya lokasi depan RS MM Indramayu
Jasa Foto / Video Wedding dan Prewedding, Live Streaming Indramayu dan sekitarnya, Harga Terjangkau Kualitas Cemerlang. Cuplik Production WA 081312829503
Ruqyah Islami wilayah Indramayu dan sekitarnya, Hub Ustadz ARI wa 0877-2411-1128
Bakso Goyang Lidah depan Gardu Induk Singajaya, menggoda selera. Kualitas Daging Sapi terjamin.
layanan terapi hati ,kesembuhan luka batin,fobia,anxiety ,cemas, hidup sial,tak bahagia ,rezeki seret,psikomatik dan semua yang urusan pikiran ,bisa konsultasi wa 0813 5227 9928 /bang rudy insyaalllah