Hasil Musorlubkab KONI Indramayu memilih H Sirojudin jadi Ketua Umum (Cuplikcom/ist)
Cuplikcom - Indramayu - Ketua Umun Komite Olah Raga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Indramayu yang baru, H Sirojudin SP, berkomitmen akan membawa harum nama baik daerah Indramayu melalui ajang olahraga ke depan. Kepemimpinan yang baru tersebut akan fokus pada penataan dan pemberdayaan para atlet untuk ikut partisipasi di ajang provinsi bahkan nasional.
"Kita lebih berkonsentrasi pada momen atau agenda terdekat seperti Pekan Olah Raga Daerah Porda), bagaimana meningkatkan kualitas para atlet untuk lebih meningkatkan prestasi yang harus nih bisa memberikan kebanggaan masyarakat dan nama baik daerah," ucapnya.
H. Sirojudin terpilih sebagai Ketua umum Komite Olah Raga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Indramayu, merupakan hasil Musyawarah Olah Raga Luar Biasa KONI Kabupaten (Musorlubkab), di aula BJB Kabupaten Indramayu, Selasa (11/5/2021).
Terpilihnya H. Sirojudin sebagai Ketua umum KONI Kabupaten Indramayu mendapat respon positif terutama Cabang Olag Raga (Cabor) yang menginginkan pembenahan di berbagai sektor di tubuh KONI Indramayu.
H. Sirojudin menggantikan Ketua umum yang lama Drs H. Sugianto karena mengundurkan diri. H. Sirojudin Ketua terpilih KONI Kabupaten Indramayu masa jabatan (2021 - 2025), dalam Musorlubkab itu dihadiri dari KONI Provinsi Jabar serta para Cabang Olah Raga (Cabor) sebanyak 36, terdapat 3 Cabor Walk Out, diantaranya Pabsi, Perbasi, Atletik.
Salah satu pengurus Cabor, Iis menegaskan, pihaknya menyambut baik dan mengapresiasi atas terpilihnya Ketua umum yang baru, pihaknya berharap dengan pergantian ini akan ada perubahan secara total di tubuh KONI Indramayu.
"Ini sebagai langkah awal yang baik bagaimana membenahi wadah organisasi olah raga di Kabupaten Indramayu dengan keseriusan dan harus mendapatkan hasil yang optimal," tandas Iis.
*