TNI-POLRI Gelar Apel Gabungan Persiapan Patroli Prokes di Indramayu (Cuplikcom/Andrian)
Cuplikcom - Indramayu - Jajaran TNI-POLRI dari Kodim 0616 dan Polres Indramayu menggelar apel gabungan dalam rangka penegakan disiplin Protokol Kesehatan (Prokes) Covid-19 di wilayah Kabupaten Indramayu, yang bertempat di lapangan apel Mapolres setempat, Jln Gatot Subroto, Desa Kepandean, Kecamatan/Kabupaten Indramayu, Kamis (24/6/2021). Pukul 15.30 WIB.
Apel tersebut di pimpin oleh Kabagren Polres Indramayu Kompol I, Ketut Suarjana, adapun peserta apel dari 1 Satuan Setingkat Regu (SSR) Kodim 0616/Indramayu dipimpin Batih Ops, Pelda Zaenal, 1 SSR Dalmas Polres, 1 SSR Reskrim/Intel Polres Indramayu.
Saat penyampaian materi apel, Kabagren Polres Indramayu Kompol I, Ketut Suarjana mengatakan, kegiatan patroli yang akan dilaksanakan dalam rangka mencegah penyebaran virus Corona di Wilayah Kabupaten Indramayu.
"Dalam pelaksanaan patroli, kita laksanakan di tempat-tempat keramaian seperti, toserba, angkringan, pasar, dan sebagainya, yang menimbulkan kerumunan sesuai dengan peraturan Daerah," katanya.
Ia menambahkan, kepada seluruh yang hadir pada apel tersebut diharapkan untuk melakukan penyemprotan disinfektan agar tujuan memutus mata rantai penyebaran Covid-19 bisa tercapai.
Setelah apel selesai, dilanjut kegiatan Patroli Gabungan dengan route dari Mapolres menuju Bundaran Jam, Pasar mambo, dan Sport Center.