Pekerjaan Perbaikan Lining Saluran Sekunder Sondol Desa Majasari Kecamatan Sliyeg Kabupaten Indramay (Foto: istimewa)
Cuplikcom - Indramayu - Pekerjaan perbaikan lining saluran sekunder sondol Desa Majasari Kecamatan Sliyeg Kabupaten Indramayu diguga dikerjakan secara asal-asalan dan ditengarai pelaksana mencuri kualitas bangunan senderan tersebut.
Hal itu diungkapkan Plt Ketua GNPK RI Kabupaten Indramayu, Karyanto. Dia mengatakan pada saat pihaknya terjun melihat langsung pekerjaan tersebut menemukan aroma dugaan penyelewengan kualitas dari perbaikan saluran air itu.
GNPK RI menilai kualitas bangunan tersebut akan cepat rusak kembali jika penerapan dilapangan dikerjakan secara asal-asalan.
Ia menyebut dari ketebalan yang harusnya sesuai spesifikasi. Ini tampak jelas bahwa ada indikasi kecurangan dengan mengurangi ketebalannya.
"Kami lihat langsung pelaksanaan tersebut terkesan asal-asalan. Mereka sengaja mengurangi kualitas untuk meraup keuntungan yang besar tanpa berpegang teguh kepada kualitas," kata Karyanto, Kamis (05/08).
Dia mengatakan pengawasan dalam pelaksanaan seharusnya dilakukan dengan maksimal agar meminimalisir terjadinya penyimpangan dilapangan.
"Pengawasan dilapangan harus benar-benar diperhatikan untuk antisipasi jangan sampai terjadi kecurangan," tukasnya.
GNPK RI meminta agar semua pihak ikut serta mengawasi bangunan yang bersumber dari anggaran negara agar pelaksanaan bisa berjalan dengan semestinya. Jika memang terdapat hal yang janggal pihaknya tidak segan untuk menindaklanjutinya.