Dokumentasi BNI (Cuplikcom/Fanny Nurul)
Cuplikcom-Jakarta-Perkembangan teknologi perbankan digital membuat beragam layanan perbankan lebih mudah diakses oleh masyarakat.
Tak hanya untuk transaksi saja, bahkan kini membuka rekening bank sudah bisa dilakukan dengan platform digital.
PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BNI) merupakan salah satu bank pelat merah yang menyediakan layanan membuka rekening secara online melalui platform mobile banking.
Bagi Anda yang ingin membuka rekening BNI secara online, ada hanya perlu mengunduh aplikasi BNI Mobile Banking melalui PlayStore atau AppStore.
Dikutip dari laman resmi bni.co.id, Jumat (6/8) proses membuka rekening secara online pun tidak perlu melakukan video call dengan petugas bank. Calon nasabah hanya perlu melakukan selfie untuk verifikasi kebenaran data nasabah.
Jenis tabungan yang bisa dibuka melalui BNI Mobile Banking yakni BNI Taplus, dengan setoran awal minimal Rp 500.000 untuk wilayah Jabodetabek dan Rp 250.000 untuk di luar Jabodetabek. Selain itu, minimun saldo di rekening sebesar Rp 150.000.
Selain itu juga BNI Taplus Bisnis yang diperuntukkan bagi nasabah yang memiliki usaha. Setoran awal untuk jenis tabungan ini sebesar Rp 1 juta, dengan biaya administrasi sebesar Rp 10.000 per bulan.
Kemudian ada BNI Taplus Muda yang diperuntukkan bagi nasabah berusia 17 hingga 25 tahun. Setoran awal untuk jenis tabungan ini sebesar Rp 100.000 dan dana mengendap sebesar Rp 50.000.
Berikut cara membuka rekening BNI online:
Buka aplikasi BNI Mobile Banking, lanjutkan dengan klik 'Buka Rekekning BNI'
Mulai buka tabungan digital dengan klik 'Daftar'
Siapkan e-KTP serta NPWP (bila ada), serta kertas putih dan alat tulis untuk melakukan tanda tangan
Isi NIK, tanggal lahir dan input kode referral (bila ada)
Isi data diri hingga menyelesaikan proses
Anda akan mendapatkan nomor rekening dan nomor kartu debit virtual
Rekening Anda telah aktif, namun Anda perlu untuk melakukan aktivasi BNI Mobile Banking untuk melakukan transaksi
Setelah aktivasi BNI Mobile Banking, ada perlu segera melakukan setoran awal sesuai dengan yang telah dipersyaratkan untuk menghindari rekening tertutup otomatis oleh sistem