Foto: Jenderal TNI Andika Perkasa saat menjalani uji kelayakan dan kepatutan di DPR (Cuplikcom/Nabila)
Cuplikcom-Jakarta-Wakil Ketua Komisi I DPR RI Abdul Kharis Almasyhari memastikan bahwa pihaknya bakal membawa nama Calon Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa dalam Rapat Paripurna DPR RI pada Senin, 8 November 2021.
Kharis menuturkan, Jenderal Andika akan diundang ke Rapat Paripurna DPR RI.
"Besok Insyaallah jam 10 Paripurna dan Pak Jenderal Andika juga diundang ke hadapan Paripurna," kata Abdul di kediaman Jenderal Andika, Senayan, Jakarta Selatan pada , Minggu (7/11/2021).
Adapun Rapat Paripurna untuk mengesahkan persetujuan DPR terhadap nama Jenderal Andika sebagai Panglima TNI.
"Bahwa pengambilan keputusan DPR ada di Paripurna besok," katanya.
Presiden Jokowi Belum Tetapkan Jadwal Pelantikan Andika Perkasa
Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono menyebut belum ada agenda Presiden Joko Widodo atau Jokowi melantik Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Andika Perkasa sebagai Panglima TNI.
Menurut dia, pelantikan Andika harus menunggu keputusan presiden (keppres) yang berisi pengangkatan Panglima TNI terlebih dahulu.
"Belum (ada agenda pelantikan Panglima TNI). Kan masih ada proses administrasi. Iya (menunggu keppres dahulu)," kata Heru saat dikonfirmasi, Minggu (7/11/2021).
Dia membantah pelantikan Andika Perkasa akan dilakukan pada Rabu, 10 November 2021 mendatang.
Heru memastikan Presiden Jokowi sudah memiliki agenda terjadwal pada Rabu pekan depan.
"Rabu November, acara peringatan Hari Pahlawan di Kalibata, dilanjutkan dengan pemberian gelar Pahlawan di Istana Jakarta," jelas Heru.