Senin, 21 April 2025

Bupati Nina Apresiasi Mahesa Raih Juara Tari Topeng Tingkat Jawa Barat

Bupati Nina Apresiasi Mahesa Raih Juara Tari Topeng Tingkat Jawa Barat

SOSIAL
20 Mei 2022, 15:08 WIB

CuplikCom-Bupati-Nina-Apresiasi-Mahesa-Raih-Juara-Tari-Topeng-Tingkat-Jawa-Barat-20052022151016-IMG-20220520-WA0007.jpg

Bupati Nina Agustina Apresiasi Mahesa Prabu Febriyanto, Bocah Juara I Tari Topeng Kelana 5 Wanda Ti (Foto: istimewa)

Cuplikcom - Indramayu - Bupati Indramayu Nina Agustina Da’i Bachtiar mengapresiasi Mahesa Prabu Febriyanto yang sukses membawa pulang Piala Gubernur Jawa Barat sebagai Juara 1 Lomba Tari Topeng Kelana 5 Wanda Tingkat Jawa Barat Tahun 2022, di Pendopo Indramayu, Kamis (19/5/2022).

Diungkapkan Bupati Nina Agustina, awalnya tidak menyangka mendengar Mahesa Prabu Febriyanto murid Taman Kanak-kanak (TK) Yassmin Blok Kali Kulon Desa Drunten Wetan Kecamatan Gabus Wetan Kabupaten Indramayu bisa membawa pulang Piala Gubernur Jawa Barat.

Namun, setelah diperoleh informasi dari media ternyata sungguh membanggakan. Lewat bakat yang dimiliki Mahesa Prabu Febriyanto, putra dari Atiek Pratiwi yang juga Kepala TK Yassmin Blok Kali Kulon Desa Drunten Kecamatan Gabus Wetan Kabupaten Indramayu, bocah yang baru berusia 5 tahun ini telah mampu membawa nama baik Kabupaten Indramayu dan mengangkat kesenian khas Indramayu.

Sementara itu Atiek Pratiwi orang tua Mahesa Prabu Febriyanto mengungkapkan, merasa beryukur melihat buah hatinya bisa bisa bertemu dan bertatap muka langsung dengan Bupati Nina Agustina dan merasa terpacu untuk meningkatkan prestasi putranya.

“Alhamdulillah bersyukur bagi kami selaku orang tua dari Mahesa Prabu Febriyanto bisa bertemu dengan Ibu Bupati Indramayu Nina Agustina. Kemudian dengan dukungan dari beliau, pembelajaran dari beliau untuk kedepannya kita mungkin makin semangat untuk mendidik Mahesa Prabu Febriyanto. Semoga selalu mendapatkan prestasi untuk seterusnya,” katanya.

Menurutnya, TK Yassmin Blok Kali Kulon memiliki motto Go Internasional sehingga respon Bupati Indramayu Nina Agustina begitu positif dan mengajak untuk putra dan putri terbaik di Kabupaten Indramayu ini mengikuti jekak Mahesa Prabu Febriyanto yang sukses membawa pulang Piala Gubernur Jawa Barat lewat bakat menari topeng kelana.

“Apalagi moto TK Yassmin ini sama-sama mendidik anak kita juaranya itu bisa sampai Go Internasional. Respon Ibu Bupati Indramayu Nina Sangat bagus dan antusias. Apalagi kedepannya ada festival tari topeng kelana,” tambahnya.

Atiek menyampaikan akan terus mendukung keinginan dan bakat buah hatinya dan terus berjuang mencapai prestasi sampai cita-cita yang diimpikannya.

“Yang pertama saya mendidik Mahesa Prabu Febriyanto, memberikan semangat. Untuk menarinya itu memang keinginan Mahesanya sendiri yang melakukannya,  sehingga kita patut mendukung bakat anak kita. Kami sampaikan yang pertama itu semakin semangat untuk berjuang dan beprestasi meraih cita-cita, karena berbeda bakat tetapi perlu untuk dikembangkan,” pungkasnya. 

Pada kesempatan ini juga Bupati Nina Agustina menyerahkan Penghargaan Juara Festival Film Pendek Guru Kreatif Tahun 2022 tingkat Taman Kanak kanak (TK) atau Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) kepada Juara I yang diraih oleh TK Aisyiyah Bustanul Athfal, Juara II kepada TK Negeri Pembina Kabupaten Indramayu, dan Juara III untuk TK Cendekia.

Kemudian tingkat Sekolah Dasar (SD) kepada Juara I UPTD SDN 2 Babakanjaya, Juara II UPTD SDN VI Gunungsari dan SD Negeri III Margadadi. Selanjutnya tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP) diberikan kepada Juara I UPTD SMP Negeri Satu Atap 1 Gantar, Juara II  SMP Negeri 1 Gantar dan Juara III SMP Negeri 2 Jatibarang.

Selanjutnya diberikan juga penghargaan kepada peserta Lomba Tari Topeng Tingkat Provinsi Jawa Barat meliputi, tinkat TK Juara I Mahesa Prabu Febriyanto murid TK Yassmin Blok Kali Kulon, tingkat SMA Juara I Astiah Fitri Felani siswa SMAN I Kedokanbunder dan Juara II Wiranti siswa SMAN I Jatibarang.

Pada kesempatan yang sama Bupati Nina Agustina memberikan penghargaan kepada Dina Agustin Juara I Lomba Pancak Silat Terbuka Internasioal dan penghargaan lainnya yang diraih putra dan putri terbaik Kabupaten Indramayu.


Penulis : Winan
Editor : Anan Felicio

Tag :

CURHAT RAKYAT

Workshop Gerabah Sitiwinangun Kabupaten Cirebon

Sitiwinangun adalah nama sebuah Desa yang terletak di Kecamatan Jamblang, Kabupaten Cirebon. Desa ini sudah lama dikenal sebagai pusat kerajinan gerabah terbesar dan masih bertahan di wilayah Kabupaten Cirebon. Dapat dikatakan kerajinan gerabah Sitiwi

Ikan gurame terbesar sedunia di Bandung

Ikan gurame ini saya pelihara dari seukuran silet hingga besar seperti ini dalam waktu 5 tahun. Ikan gurame ini jenis bastar & berkelamin betina.

Kemenparekraf Gandeng Merry Riana Group Tingkatkan

Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) kembali menjalin kerja sama dengan Merry Riana Group dalam upaya meningkatkan kapasitas sumber daya manusia (SDM) ekonomi kreatif. Kolaborasi ini bermula dari kunjungan Menteri Pariwisata dan E

TERBARU LAINNYA

IKLAN BARIS

Ruqyah Islami wilayah Indramayu dan sekitarnya, Hub Ustadz ARI wa 0877-2411-1128
Bakso Goyang Lidah depan Gardu Induk Singajaya, menggoda selera. Kualitas Daging Sapi terjamin.
Jasa Foto / Video Wedding dan Prewedding, Live Streaming Indramayu dan sekitarnya, Harga Terjangkau Kualitas Cemerlang. Cuplik Production WA 081312829503
Hadir FRENDOT jasa pembuatan stiker, kalender, plakat, cetak ID card dan banyak lainnya lokasi depan RS MM Indramayu
layanan terapi hati ,kesembuhan luka batin,fobia,anxiety ,cemas, hidup sial,tak bahagia ,rezeki seret,psikomatik dan semua yang urusan pikiran ,bisa konsultasi wa 0813 5227 9928 /bang rudy insyaalllah