Pelayanan masyarakat di kantor kec Losarang (Cuplikcom/Apip)
Cuplikcom - Indramayu - Pelayanan Administrasi Kependudukan (Adminduk) disetiap loket layanan sangat diharapkan kinerjanya baik dan prima oleh masyarakat.
Hal ini terlihat dari pelayanan yang dilakukan oleh Kantor Kecamatan Losarang, Kabupaten Indramayu, pada Pukul 14.32 WIB masih prima dalam melayani masyarakat dalam mengurus kebutuhan keadministrasiannya.
"Ya kami melayani masyarakat sesuai dengan ketentuan saja. Alhamdulillah, jam segini masih ada masyarakat yang mengurus keperluan dan kami masih sigap melayaninya," ucap H. Sodikin, S.Ag Kasi Yanmas Kecmatan Losarang kepada cuplik.com, rabu (5/10/2022).
Pelayanan sigap dan prima dari kantor Kecamatan Losarang ini dapat dirasa oleh salah seorang warga asal Blok Pertamina, Desa Santing, Kecamatan Losarang, yang sedang mengurus perbaikan Kartu Keluarga (KK) dan Kartu Tanda Penduduk (KTP) untuk anaknya.
"Alhamdulillah, pelayanannya baik, mudah-mudahan kedepan tetep lancar ngurusnya," kata Wasri
Sementara itu, saat ditemui di Balai Aspirasi Rakyat, Camat Losarang menyampaikan,
"Syukur Alhamdulillah bahwa kami dari kantor Pemerintah Kecamatan Losarang sesuai amanat dari Ibu Bupati, kami harus ada dan hadir siap melayani masyarakat, sehingga saya terus menerus memberikan pemahaman, terus menerus lakukan pembenahan kepada staff kami terutama pada bagian pelayanan agar tercipta pelayanan dan kinerja dengan baik," kata Boy Billy Prima, S.STP Camat Losarang
Kami juga menghimbau kepada masyarakat untuk turut serta berperan aktif dalam melengkapi data kependudukannya, dan selanjutnya dalam mengurusnya kami himbau masyarakat untuk datang langsung mengurus sendiri, tidak melalui perantara atau jasa-jasa lainnya. Pungkasnya