Minggu, 16 Maret 2025

Rumah Sukiyah Roboh Terkena Bencana, Pemdes Jatimulya Gerak Cepat Tangani

Rumah Sukiyah Roboh Terkena Bencana, Pemdes Jatimulya Gerak Cepat Tangani

SOSIAL
28 Februari 2023, 18:16 WIB

CuplikCom-Rumah-Sukiyah-Roboh-Terkena-Bencana,-Pemdes-Jatimulya-Gerak-Cepat-Tangani-28022023181745-IMG-20230228-WA0009.jpg

Rumah Ambruk Akibat Hujan Bercampur Angin, Pemdes Jatimulya Upayakan Bantuan (Foto: istimewa)

Cuplikcom - Indramayu - Pemerintah Desa Jatimulya Kecamatan Terisi Kabupaten Indramayu segera mungkin mengajukan bantuan kepada instansi terkait.

Hal ini untuk perbaikan rumah Sukiyah (71) asal Desa Jatimulya Blok Bojong RT/RW 01/01 yang rumahnya rubuh akibat bencana alam berupa hujan deras disertai angin pada Senin (27/2/2023) pukul 03.00 WIB.

Dikatakan Kuwu Desa Jatimulya, Rastim, mengetahui kejadian yang menimpa Sukiyah itu pihaknya langsung melakukan evakuasi baik untuk korban maupun bangunan rumah yang rubuh dibantu oleh warga setempat.

“Kami Pemdes Jatimulya beserta Bhabinkamtibmas, Babinsa dan Forkopimcam, RT/RW Desa Jatimulya telah melaksanakan giat mengevakuasi korban serta membersihkan rumah yang terkena bencana,” ucapnya.

Diterangkannya, kondisi korban mengalami luka ringan dan kini dievakuasi di kediaman saudaranya di Blok Bojong. Pihaknya pun telah mengupayakan bantuan kepada dinas terkait.

“Korban tak mengalami luka serius dan mendapatkan pertolongan pertama. Upaya pengajuan bantuan saat ini ke Dinsos Kabupaten Indramayu melalui Tagana, Dinas PUPR Kabupaten Indramayu, BAZNAS Kabupaten Indramayu dan Bupati Indramayu Nina Agustina,” terangya.

Dirinya pun berharap, bantuan yang diajukan segera mungkin bisa direalisasi mengingat korban seorang janda lanjut usia (lansia). Terlebih Pemdes Jatimulya memiliki keterbatasan dalam membantu yang bersangkutan.

“Kami berharap bantuannya itu lebih dini mungkin terealisasi, kami kami Pemdes memiliki keterbatasan. Syukur-syukur bantuannya bisa di ACC,” ujarnya.


Penulis : Winan
Editor : Anan Felicio

Tag :

CURHAT RAKYAT

Kemenparekraf Gandeng Merry Riana Group Tingkatkan

Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) kembali menjalin kerja sama dengan Merry Riana Group dalam upaya meningkatkan kapasitas sumber daya manusia (SDM) ekonomi kreatif. Kolaborasi ini bermula dari kunjungan Menteri Pariwisata dan E

Workshop Gerabah Sitiwinangun Kabupaten Cirebon

Sitiwinangun adalah nama sebuah Desa yang terletak di Kecamatan Jamblang, Kabupaten Cirebon. Desa ini sudah lama dikenal sebagai pusat kerajinan gerabah terbesar dan masih bertahan di wilayah Kabupaten Cirebon. Dapat dikatakan kerajinan gerabah Sitiwi

Rilis Lagu Terbaru, Miss Merry Riana Ungkap Fakta

Fakta mengejutkan terungkap dari Miss Merry Riana. Siapa sangka Entrepreneur, Investor dan Content Creator ini menyanyikan sebuah lagu rohani? Berawal di akhir bulan Januari 2023, pada saat itu Produser Impact Music Indonesia, Alberd Tanoni meminta Ms

TERBARU LAINNYA

IKLAN BARIS

Hadir FRENDOT jasa pembuatan stiker, kalender, plakat, cetak ID card dan banyak lainnya lokasi depan RS MM Indramayu
Jasa Foto / Video Wedding dan Prewedding, Live Streaming Indramayu dan sekitarnya, Harga Terjangkau Kualitas Cemerlang. Cuplik Production WA 081312829503
Ruqyah Islami wilayah Indramayu dan sekitarnya, Hub Ustadz ARI wa 0877-2411-1128
Bakso Goyang Lidah depan Gardu Induk Singajaya, menggoda selera. Kualitas Daging Sapi terjamin.
layanan terapi hati ,kesembuhan luka batin,fobia,anxiety ,cemas, hidup sial,tak bahagia ,rezeki seret,psikomatik dan semua yang urusan pikiran ,bisa konsultasi wa 0813 5227 9928 /bang rudy insyaalllah