Rabu, 12 Maret 2025

Bupati Nina Sambut Bupati Kuningan Acep Purnama, Ini Kerjasama yang dibahas

Bupati Nina Sambut Bupati Kuningan Acep Purnama, Ini Kerjasama yang dibahas

SOSIAL
11 April 2023, 20:54 WIB

CuplikCom-Bupati-Nina-Sambut-Bupati-Kuningan-Acep-Purnama,-Ini-Kerjasama-yang-dibahas-11042023205557-IMG-20230411-WA0009.jpg

Bupati Nina Agustina Terima Kunjungan Ketua Satker Kunci Bersama Bupati Kuningan H. Acep Purnama. (Foto: istimewa)

Cuplikcom - Indramayu - Bupati Indramayu Nina Agustina didampingi Sekretaris Daerah (Sekda) Indramayu Rinto Waluyo menyambut kunjungan Bupati Kuningan H. Acep Purnama bersama rombongan, di Pendopo Indramayu, Selasa (11/4/2023).

Kedatangan Bupati Kuningan didampingi Kabag Tata Pemerintahan H. Toni Kusmanto, dan Sekretaris Bappeda Rineka Wati dalam rangka memperkuat sekretariat Kerja sama KUNCI BERSAMA (Kuningan, Cirebon, Kota Cirebon, Ciamis, Cilacap, Brebes, Kota Banjar, Majalengka, Pangandaran) dengan Kabupaten Indramayu.

Dalam pertemuan ini turut juga dihadiri Satker Kunci Bersama H. Maman Suparman, anggota Satker Kunci Bersama perwakilan dari Kabupaten Cirebon, Drs. H. Muhammad Syafrudin selaku Asisten Pemerintahan, Uus Sudrajat, selaku Sekretaris Bappeda, Drs. Yadi Wikarsa selaku Kabag Tapem dan perwakilan dari Kota Cirebon Sari Lestaria Rustana selaku Kabag Pemerintahan Umum.

Bupati Indramayu Nina Agustina mengucapkan selamat datang kepada Ketua Satker Kunci Bersama Bupati Kuningan H. Acep Purnama bersama rombongan.

Bupati Nina menyambut baik kehadiran Kunci Bersama dalam rangka mengikat kerjasama antar daerah perbatasan yang memiliki tujuan untuk kebermanfaatan masyarakat.

“Insya Allah pastinya karena memiliki kebermanfaatan, Indramayu akan bergabung, karena tadi akan memberikan manfaat seperti halnya realisasi pembangunan daerah khususnya wilayah perbatasan,” katanya.

Bupati Nina menambahkan, terkait proses pembangunan daerah melalui keberadaan Kunci Kerjasama ini para kepala daerah bisa saling mengadopsi. Terutama dalam mendukung potensi unggulan daerah masing-masing. Karena tanpa adanya dukungan maka sulit untuk dikembangkan terlebih untuk menopang Segitiga Rebana.

“Terutama Kabupaten Indramayu sebagai penghasil padi maupun beras, tanpa di dukung dari wilayah-wilayah melalui kerjasama Kunci Bersama ini, pasti buat kita susah untuk mengembangkan. Insya Allah saya sepakat bergabung dengan Kunci Bersama yang diharapkan bisa mengurangi mindset negatif Kota Mangga,”  tambahnya.

Sementara Bupati Kuningan H. Acep Purnama mengatakan, Kunci Bersama dibentuk diawali dengan Kuningan Summit yang di gagas pada bulan Juni tahun 2011, sebagai embrio gagasan mengenai perlunya kerjasama antar daerah. Untuk membantu sinergitas permasalah di perbatasan Jawa Barat dan Jawa Tengah.

Kunci bersama saat ini beranggotakan 9 kabupaten/kota yaitu Kabupaten Kuningan, Kabupaten Cirebon, Kota Cirebon, Kabupaten Ciamis, Kabupaten Cilacap, Kabupaten Brebes, Kota Banjar, Kabupaten Majalengka, dan pada akhir tahun 2014, Kabupaten Pangandaran masuk sebagai anggota baru.

“Keberadaan kita ini diakui, memang payung hukumnya ada. Sehingga ketika ekspos tingkat provinsi maupun Kemendagri dalam kerjasama perbatasan daerah, Alhamdulillah kita terlihat dalam aktivitas programnya,” katanya.

Bupati Kuningan menyampaikan terimakasih atas ketertarikan Kabupaten Indramayu untuk masuk dalam anggota Kunci Bersama. Dengan demikian akan ada pertemuan lanjutan untuk membahas kerjasama yang akan ditandai saling mempertemukan para SKPD terkait untuk melakukan ekspos potensi daerah agar dapat didukung bersama-sama.


Penulis : Winan
Editor : Anan Felicio

Tag :

CURHAT RAKYAT

Workshop Gerabah Sitiwinangun Kabupaten Cirebon

Sitiwinangun adalah nama sebuah Desa yang terletak di Kecamatan Jamblang, Kabupaten Cirebon. Desa ini sudah lama dikenal sebagai pusat kerajinan gerabah terbesar dan masih bertahan di wilayah Kabupaten Cirebon. Dapat dikatakan kerajinan gerabah Sitiwi

Ikan gurame terbesar sedunia di Bandung

Ikan gurame ini saya pelihara dari seukuran silet hingga besar seperti ini dalam waktu 5 tahun. Ikan gurame ini jenis bastar & berkelamin betina.

Kemenparekraf Gandeng Merry Riana Group Tingkatkan

Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) kembali menjalin kerja sama dengan Merry Riana Group dalam upaya meningkatkan kapasitas sumber daya manusia (SDM) ekonomi kreatif. Kolaborasi ini bermula dari kunjungan Menteri Pariwisata dan E

TERBARU LAINNYA

IKLAN BARIS

Bakso Goyang Lidah depan Gardu Induk Singajaya, menggoda selera. Kualitas Daging Sapi terjamin.
Jasa Foto / Video Wedding dan Prewedding, Live Streaming Indramayu dan sekitarnya, Harga Terjangkau Kualitas Cemerlang. Cuplik Production WA 081312829503
Ruqyah Islami wilayah Indramayu dan sekitarnya, Hub Ustadz ARI wa 0877-2411-1128
Hadir FRENDOT jasa pembuatan stiker, kalender, plakat, cetak ID card dan banyak lainnya lokasi depan RS MM Indramayu
layanan terapi hati ,kesembuhan luka batin,fobia,anxiety ,cemas, hidup sial,tak bahagia ,rezeki seret,psikomatik dan semua yang urusan pikiran ,bisa konsultasi wa 0813 5227 9928 /bang rudy insyaalllah