Bantuan pangan di desa Kertawinangun kec Kandanghaur (Cuplikcom/Apip)
Cuplikcom - Indramayu - Penyaluran cadangan beras Pemerintah untuk bantuan pangan tahin 2023 mulai disalurkan kepada masyarakat atau keluarga penerima manfaat (KPM)
Seperti yang terpantau di kantor Desa Kertawinangun, Kecamatan Kandanghaur, Kabupaten Indramayu, tampak terlihat beberapa warga Desa datang berbondong-bondong untuk menerima 10 Kg beras bantuan yang disalurkan melalui kantor Pos Kecamatan kandanghaur.
Dalam kegiatan penyaluran beras bantuan tersebut, tampak Kuwu Desa Kertawinangun hadir beserta jajaran Pamong Desanya untuk mendampingi dan membantu petugas kantor pos demi lancarnya kegiatan penyaluran ini.
"Saya selaku Kuwu Desa Kertawinangun mengucapkan terima kasih kepada Bapak Presiden Joko Widodo yang telah memberikan bantuan pangan kepada warga Desa kami, tentunya bantuan ini sangat bermanfaat sekali bagi warga disaat jelang hari raya Lebaran," kata Nuryasa Kuwu Kertawinangun kepada cuplik.com, Sabtu (15/4/2023).
Selanjutnya diterangkan juga oleh Kuwu Nuryasa bahwa masyarakat Desa Kertawinangun yang menerima bantuan pangan beras seberat 10 Kg ini, ada sebanyak 872 orang.
Sementara itu, terpancar raut wajah bahagia dari Masroni (57) warga blok Kebon, Desa Kertawinangun, yang menjadi salah satu penerima dari bantuan pangan beras cadangan Pemerintah ini menyampaikan ucapan terima kasihnya.
"Saya ucapkan kesuwun terima kasih kepada Pemerintah yang telah memberi kami bantuan beras. Semoga menjadi barokah, Amin," ucapnya
Senada dengan Masroni, warga Desa Kertawinangun lainnya yang merasa senang mendapatkan bantuan beras ini adalah Marni, perempuan berumur 51 tahun warga RT. 01 RW. 04. Desa Kertawinangun juga turut menuturkan sukacitanya.
"Syukur Alhamdulillah saya diberi beras oleh Pemerintah. Terima kasih sebesar-besarnya kepada Bapak Jokowi, semoga berkah dan jadi Preaiden lagi" pungkasnya sambil tersenyum.