Camat Kandanghaur lakukan monitoring bantuan beras (Cuplikcom/Apip)
Cuplikcom - Indramayu - Bantuan pangan dari Pemerintah berupa beras kembali digulirkan. Bantuan yang disalurkan lewat PT. Pos ini adalah berupa sekarung beras dengan berat 10 Kg.
Kegiatan penyaluran bantuan ini terpantau dari kegiatan yang ada di Desa Curug, Kecamatan Kandanghaur, Kabupaten Indramayu, tampak dikanyor Desa Curug ratusan warga para penerima manfaat duduk mengabtri untuk mengambil jatah bantuannya.
Dalam penyaluran bantuan pangan didesa ini, terlihat Camat Kandanghaur dengan ditemani Forkopimcam dan Kuwu Desa Curug memonitoring jalannya kegiatan penyaluran.
"Alhamdulillah, kegiatan penyaluran ini berjalan lancar dan kondusif. Kegiatan monitoring ini sesuai arahan ibu Bupati Hj. Nina Agustina, SH. MH. CRA. unyuk memastikan lancarnya kegiatan penyaluran," kata Hatta Direja, S.STP. Camat Kandanghaur kepada cuplik.com, Kamis (12/10/2023).
Untuk kualitas beras yang disalurkan cukup bagus, tidak berkutu dan tidak bau, layak untuk dikonsumsi oleh masyarakat. Tambahnya
Saat lakukan monitoring, Camat Hatta pun melihat isi beras yang ada di karung, serta dia pun tampak akrab berbincang-bincang dengan masyarakat penerima bantuan.
"Bantuan pangan ini sangat bermanfaat sekali bagi masyarakat kami. Dan dengan bantuan ini mudah-mudahan bisa menurunkan harga beras yang sedang naik tinggi" ujar Hatta
"Selanjutnya atas bantuan ini, saya atas nama masyarakat Kecamatan Kandanghaur penerima bantuan ingin mengucapkan terima kasih kepada ibu Bupati Hj. Nina Agustina karena atas kewenangannya bantuan ini bisa tersalurkan" pungkasnya.