Kecelakaan di Pantura Indramayu (Cuplikcom/ist)
Cuplikcom - Indramayu - Personil Polsek Losarang, jajaran Polres Indramayu sigap menanggapi adanya laporan kecelakaan lalulintas tunggal yang terjadi di jalan raya Losarang, tepatnya di Desa Jangga blok Betokan Kecamatan Losarang, Kabupaten Indramayu.
Kendaraan Roda empat dengan no polisi E.1071 .OJ., mengalami kecelakaan tunggal saat melakukan perjalanan dari arah jakarta menuju Cirebon. Dalam insiden tersebut, diketahui tidak ada korban jiwa yang dilaporkan, namun hanya kerusakan pada kendaraan.
Menurut informasi dari pihak kepolisian, kendaraan melaju dari arah Jakarta menuju Cirebon. Saat tiba di lokasi kejadian, pengemudi kehilangan kendali, sehingga mobil oleng ke kiri.
Kapolsek Losarang AKP. Hendro Ruhanda. SH. memberikan keterangan terkait kejadian tersebut. “Kecelakaan ini disebabkan oleh pengemudi yang kehilangan kendali. Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam insiden ini, hanya kerusakan pada kendaraan,” terangnya.
AKP. Hendro, terus mengimbau kepada para pengendara untuk selalu berhati-hati dan mematuhi aturan lalu lintas, terutama di jalan-jalan yang rawan kecelakaan.
Keselamatan di jalan raya menjadi tanggung jawab bersama, dan kewaspadaan serta kehati-hatian sangat penting untuk menghindari insiden yang tidak diinginkan.
Dengan kejadian ini, diharapkan kesadaran para pengendara untuk selalu berhati-hati di jalan semakin meningkat, dan pihak kepolisian akan terus bekerja keras untuk memastikan keamanan dan ketertiban lalu lintas di wilayah Polsek Losarang.
Akibat kecelakaan tersebut, pengemudi dan penumpangnya mengalami luka-luka hingga harus dibawa ke rumah sakit untuk mendapat penanganan medis
Hingga saat ini pihaknya masih melakukan penyelidikan terkait penyebab pasti dari kecelakaan tunggal tersebut.