Selasa, 11 Februari 2025

Sekda Jabar Akui Kebijakan Bupati Nina Bawa Indramayu Lebih Maju

Sekda Jabar Akui Kebijakan Bupati Nina Bawa Indramayu Lebih Maju

POLITIK
4 Juli 2024, 07:34 WIB

CuplikCom-Sekda-Jabar-Akui-Kebijakan-Bupati-Nina-Bawa-Indramayu-Lebih-Maju-04072024073901-IMG-20240704-WA0026.jpg

Sekda Jabar dan Bupati Indramayu Nina Agustina (Cuplikcom/ist)

Cuplikcom - Indramayu - Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Jawa Barat (Jabar), Herman Suryatman, menyatakan kebijakan Nina Agustina telah membawa perubahan besar bagi Kabupaten Indramayu. 

Herman mengakui selama Nina Agustina memimpin, telah banyak kemajuan. Kabupaten Indramayu bahkan disebut Herman kini menjadi daerah yang memiliki perubahan kemajuan di Jawa Barat. 

Ia mencontohkan, meski memimpin hanya tiga setengah tahun, kebijakan Nina Agustina berhasil menerabas jauh. Berbagai bidang yang sebelumnya tertinggal, kini jauh melampaui kabupaten dan kota lain di Jabar. 

"SPBE (Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik) masuk dalam kategori terbaik, lalu kebijakan strategis penanganan stunting juga bergerak efektif. Ini menjadi bukti bahwa ibu Nina telah mampu membawa Indramayu lebih maju," tukas Herman, di Indramayu, Rabu, (3/7/2024).

Kebijakan lain, imbuh Herman, yakni soal strategi Nina Agustina dalam upaya mempertahankan Indramayu sebagai lumbung pangan nasional. 

Herman secara terbuka mengapresiasi Nina Agustina yang berhasil mempertahankan produksi gabah kering giling (GKG) mencapai 1,5 juta ton per tahun. 

"Itu tertinggi di Jabar dan nasional," ujar Herman Suryatman saat rakor Program Percepatan Optimalisasi Pencapaian Indikator Makro Pembangunan di Indramayu. 

Selain ketahanan pangan dan inflasi, Herman mangaku Nina Agustina telah melakukan upaya menurunkan angka kemiskinan, angka pengangguran terbuka, dan mengatasi stunting. 

Ke depan, Herman berharap Indramayu mampu menjadi pelopor dalam mewujudkan _zero new stunting atau tidak ada kasus stunting baru.


Penulis : Redaksi
Editor : Almak

CURHAT RAKYAT

Workshop Gerabah Sitiwinangun Kabupaten Cirebon

Sitiwinangun adalah nama sebuah Desa yang terletak di Kecamatan Jamblang, Kabupaten Cirebon. Desa ini sudah lama dikenal sebagai pusat kerajinan gerabah terbesar dan masih bertahan di wilayah Kabupaten Cirebon. Dapat dikatakan kerajinan gerabah Sitiwi

Ikan gurame terbesar sedunia di Bandung

Ikan gurame ini saya pelihara dari seukuran silet hingga besar seperti ini dalam waktu 5 tahun. Ikan gurame ini jenis bastar & berkelamin betina.

Rilis Lagu Terbaru, Miss Merry Riana Ungkap Fakta

Fakta mengejutkan terungkap dari Miss Merry Riana. Siapa sangka Entrepreneur, Investor dan Content Creator ini menyanyikan sebuah lagu rohani? Berawal di akhir bulan Januari 2023, pada saat itu Produser Impact Music Indonesia, Alberd Tanoni meminta Ms

TERBARU LAINNYA

IKLAN BARIS

Hadir FRENDOT jasa pembuatan stiker, kalender, plakat, cetak ID card dan banyak lainnya lokasi depan RS MM Indramayu
Bakso Goyang Lidah depan Gardu Induk Singajaya, menggoda selera. Kualitas Daging Sapi terjamin.
Ruqyah Islami wilayah Indramayu dan sekitarnya, Hub Ustadz ARI wa 0877-2411-1128
Jasa Foto / Video Wedding dan Prewedding, Live Streaming Indramayu dan sekitarnya, Harga Terjangkau Kualitas Cemerlang. Cuplik Production WA 081312829503
layanan terapi hati ,kesembuhan luka batin,fobia,anxiety ,cemas, hidup sial,tak bahagia ,rezeki seret,psikomatik dan semua yang urusan pikiran ,bisa konsultasi wa 0813 5227 9928 /bang rudy insyaalllah