Selasa, 4 Maret 2025

Wabup Indramayu Turut Hadiri Acara Groundbreaking Renovasi TK Kemala Bhayangkari 31 Kandanghaur

Wabup Indramayu Turut Hadiri Acara Groundbreaking Renovasi TK Kemala Bhayangkari 31 Kandanghaur

RAGAM
3 Maret 2025, 18:02 WIB

CuplikCom-Hadiri-Groundbreaking-Renovasi-TK-Kemala-Bhayangkari-31-Kandanghaur,-Wabup-Indramayu-Tekankan-Pentingnya-PAUD-03032025180607-IMG-20250303-WA0000.jpg

Wakil Bupati Indramayu H. Syaefudin (Cuplikcom/Ist)

Cuplikom - Indramayu - Pendidikan yang layak merupakan salah satu hak yang harus didapatkan oleh seorang anak guna membantu mereka mengembangkan potensi dan kemampuannya, terlebih Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD). 

Pendidikan anak usia dini menjadi penting sebagai fondasi bagi pembentukan karakter dan kecerdasan anak pada masa depan. 

Hal tersebut ditegaskan Wakil Bupati Indramayu H. Syaefudin saat menghadiri kegiatan peletakan batu pertama (groundbreaking) renovasi gedung sekolah TK Kemala Bhayangkari 31 Kandanghaur, Senin (3/3/2025). 

“Kita semua memiliki tanggung jawab untuk memastikan bahwa anak-anak kita mendapatkan pendidikan yang berkualitas sejak sejak dini,” ujarnya.

Bahkan Syaefudin menyebut saat retret kepala daerah, Presiden Prabowo Subianto pun turut menekankan pentingnya pendidikan yang layak disertai dengan lingkungan yang kondusif guna mendorong tumbuh kembang anak serta memiliki karakter yang baik dilandasi iman dan taqwa.

Dengan demikian, peningkatan kualitas pendidikan tersebut merupakan salah satu hal yang menjadi prioritas pada masa pemerintahannya bersama Bupati Indramayu Lucky Hakim.

“Pemerintah Kabupaten Indramayu akan terus berupaya hadir dan memberikan dukungan terhadap peningkatan kualitas pendidikan. Oleh karena itu kami berharap kolaborasi dengan seluruh pihak termasuk Yayasan Kemala Bhayangkari (YKB) ini dapat terus terjalin,” ungkapnya.

Dalam kesempatan tersebut, Wakil Bupati Indramayu juga menyampaikan apresiasi dan pengharagaan kepada YKB  Cabang Indramayu atas upayanya dalam meningkatkan kualitas pendidikan anak usia dini di Kabupaten Indramayu.

Menurutnya, renovasi gedung ini menjadi wujud nyata komitmen bersama dalam mencipatakan lingkungan belajar yang nyaman dan kondusif bagi anak-anak.

Syaefudin berharap, renovasi Gedung menjadi salah satu komponen dalam peningkatan kualitas sarana dan prasarana pendidikan sehingga dapat memberikan manfaat bagi anak-anak salah satunya mendorong semangat belajar anak-anak dalam proses pembentukan karakter yang cerdas dan berakhlak mulia.

Kegiatan simbolis peletakan batu pertama juga turut dihadiri Kapolres Indramayu yang merupakan Penasehat YKB Cabang Indramayu, AKBP Ari Setyawan AKBP Ari Setyawan Wibowo, S.H., S.I.K., M.Si beserta jajaran didampingi Ketua Pengurus YKB Cabang Indramayu Ny. Rini Ari Setyawan, Forkopimcam Kandanghaur, Kepala BJB Cabang Indramayu, Asep Wahyu Ismail, serta tamu undangan lainnya.


Penulis : Apip Nopianto
Editor : Redaksi

Tag :

CURHAT RAKYAT

Workshop Gerabah Sitiwinangun Kabupaten Cirebon

Sitiwinangun adalah nama sebuah Desa yang terletak di Kecamatan Jamblang, Kabupaten Cirebon. Desa ini sudah lama dikenal sebagai pusat kerajinan gerabah terbesar dan masih bertahan di wilayah Kabupaten Cirebon. Dapat dikatakan kerajinan gerabah Sitiwi

Ikan gurame terbesar sedunia di Bandung

Ikan gurame ini saya pelihara dari seukuran silet hingga besar seperti ini dalam waktu 5 tahun. Ikan gurame ini jenis bastar & berkelamin betina.

Rilis Lagu Terbaru, Miss Merry Riana Ungkap Fakta

Fakta mengejutkan terungkap dari Miss Merry Riana. Siapa sangka Entrepreneur, Investor dan Content Creator ini menyanyikan sebuah lagu rohani? Berawal di akhir bulan Januari 2023, pada saat itu Produser Impact Music Indonesia, Alberd Tanoni meminta Ms

TERBARU LAINNYA

IKLAN BARIS

Hadir FRENDOT jasa pembuatan stiker, kalender, plakat, cetak ID card dan banyak lainnya lokasi depan RS MM Indramayu
Jasa Foto / Video Wedding dan Prewedding, Live Streaming Indramayu dan sekitarnya, Harga Terjangkau Kualitas Cemerlang. Cuplik Production WA 081312829503
Ruqyah Islami wilayah Indramayu dan sekitarnya, Hub Ustadz ARI wa 0877-2411-1128
layanan terapi hati ,kesembuhan luka batin,fobia,anxiety ,cemas, hidup sial,tak bahagia ,rezeki seret,psikomatik dan semua yang urusan pikiran ,bisa konsultasi wa 0813 5227 9928 /bang rudy insyaalllah
Bakso Goyang Lidah depan Gardu Induk Singajaya, menggoda selera. Kualitas Daging Sapi terjamin.