(Zulhalim (Cuplik-com))
cuplikcom - Pesisir Barat - Sangat memperihatinkan, warga empat Pekon yang terisolir di Kecamatan Bengkunat Kabupaten Pesisir Barat, terpaksa menandu seorang kades (Pratin) Rudi mailano ,Pratin Pekon (Desa) Bandar Dalam penyakit yang di deritanya sehingga masyarakat berjibaku menempuh jalan yang rusak parah hingga puluhan kilometer untuk menuju ke rumah sakit.(19/4/2025)
Hal itu dilakukan lantaran jalan tersebut tidak bisa dilalui oleh kendaraan roda dua maupun roda empat. Meskipun bisa dilalui roda dua, namun hal itu akan sulit bahkan berakibat fatal,"ungkap salah satu warga.
Demi keselamatan Pratin Bandar Dalam, tak punya pilihan lain selain menggunakan alat seadanya agar bisa mendapatkan penanganan medis meski jaraknya puluhan kilometer lumayan jauh.
Sudah belasan tahun,satu satunya akses jalan yang setiap hari dilalui ini belum diperbaiki oleh pemerintah setempat maupun pihak terkait agar memudahkan masyarakat setempat untuk jalan tersebut
"Kami terpaksa menandu Pratin (kepala desa) kami yang sedang sakit, karena kondisi jalan yang tidak memungkinkan untuk dilintasi kendaraan," kata salah seorang warga
Atas kejadian ini kami masyarakat empat Pekon yang terisolir meminta Pemkab Pesisir Barat untuk tidak menutup mata melihat keadaan warga di sana. Karena sejauh ini pihak berwenang belum pernah sama sekali memperbaiki atau membuat jalan itu.
"Kami Ingin memohon, khususnya kepada pemerintah Kabupaten Pesisir Barat yang baru di Lantik beberapa bulan yang lalu besar harapan kami agar meninjau jalan menuju ke empat Pekon tersebut ,supaya dapat diperbaiki agar warga kami di sini tidak menderita ketika ada musibah," tutupnya.