Brown, yang genap berusia 20 tahun Selasa (5/5/2009) kemarin, melalui hari istimewanya tanpa Rihanna. Penyanyi yang melejit lewat duetnya bersama Jordin Sparks, No Air itu merayakan hari jadinya bersama orang-orang terdekatnya di Virginia.
Seperti diungkapkan seorang sumber yang dikutip People, Brown menghabiskan hari itu dengan menggelar pesta ulang tahun kecil-kecilan dengan beberapa teman dan keluarga besarnya.
Untuk diketahui, kekerasan yang dilakukan Brown terhadap Rihanna pada 7 Februari lalu dimulai saat keduanya terlibat pertengkaran hebat sepulang dari pesta pre Grammy Awards, dinihari.
Pertengkaran memuncak setelah Chris menepikan mobil Lamborghini silver-nya ke sisi jalan Hancock Park, di Los Angeles. Rihanna mengambil kunci mobil dan melemparnya keluar. Melihat itu, Chris semakin marah.
Tak dapat menemukan kunci mobilnya yang dibuang Rihanna, dia kembali ke mobil dan mencengkeram leher Rihanna.
Usai dicekik, Rihanna tak sadarkan diri. Saat siuman, Brown sudah pergi.
Petugas polisi yang ditelepon Rihanna langsung membawanya untuk menjalani perawatan di Cedars-Sinai Medical Center. Sebagai barang bukti, petugas memotret kondisinya. Akibat pertengkaran itu, mata kanan dan lengan Rihanna lebam. Dia juga kesulitan menelan.
Setelah kejadian itu, Rihanna seolah mengasingkan diri dari kejaran media massa. Dia membatalkan serangkaian penampilannya yang sudah terjadwal. Pelantun Take A Bow ini batal tampil di Grammy Awards pada 8 Februari. Juga konser di Kuala Lumpur, Malaysia (13 Februari) dan di Jakarta, Indonesia (12 Februari).
Pesta ulang tahun ke-21 Rihanna pada 20 Februari pun dirayakan di Los Angeles, pada Maret lalu, tanpa Brown di sisinya.
Jadi, apakah kedua sejoli ini akan kembali merajut tali kasih? Atau akan menjalani hidup masing-masing? Kita tunggu saja berita selanjutnya!.