Hal tersebut dikatakan Koordiator Program Kemitraan dan Bina Lingkungan (PKBL) Area I Sumbagut PT Pertamina Khaidar Aswan di Medan, Minggu (10/5).
"Hingga tahun ini sudah sekitar 10 ribu mitra binaan Pertamina yang tersebar di Sumut, NAD, Sumatera Barat, Riau dan Kepulauan Riau memperoleh dana binaan yang dikucurkan Pertamina sebesar Rp 150 miliar lebih untuk berbagai sektor," katanya.
Menurut dia, Pertamina mengucurkan dana PKBL itu untuk berbagai sektor, mulai perdagangan hingga pertanian. Dia mengharapkan dana itu terus bertambah setiap tahunnya.
Bahkan, kata Khaidar, Pertamina bukan hanya memberikan bantuan dana, tetapi juga dalam bentuk pelatihan kewirausahaan serta pemberian motivasi. Dengan pelatihan kewirausahaan dan motivasi, menurut dia pelaku UMKM dan petani binaan Pertamina diharapkan tumbuh sukses, sehingga selain dana bantuan bisa dialihkan ke pihak lain.
Pelaku UMKM yang sukses itu bisa menyerap tenaga kerja dalam jumlah banyak. "Pertamina sebagai BUMN komitmen membantu UMKM, yakni dengan mengupayakan terus peningkatan dana PKBL setap tahunnya," tuturnya.