"Silakan berkarya, saya tahu dia pintar, berdedikasi, punya talenta yang luar biasa, alhamdulillah stasiun TV memberikan kesempatan ke dia. Tapi jujur, saya tidak bisa bergabung dengan siapa pun," ucap Dorce saat ditemui di Yayasan Dorce Halimatussadiyah, Jalan Raya Jati Bening Estate Nomor 118, Pondok Gede, Bekasi, Kamis (21/5/2009).
Konsep acara D'Show yang tayang setiap Senin-Jumat pukul 14.00 WIB itu sama persis dengan Dorce Show. Karena berkonsep interaksi antara pemandu acara, narasumber, dan penonton, membuat artis serba bisa itu enggan meneruskan kontrak dan memilih mengundurkan diri.
"Tadinya dari pihak Trans TV tidak mengganti saya, hanya ganti-gantian. Desy memandu D'Show selama dua hari, dan saya tiga hari. Tapi saya tidak bisa, lebih baik mengundurkan diri. Meskipun kontrak harusnya habis Agustus, saya mengundurkan diri pada 27 April lalu," tutur pemilik nama asli Dedi Yuliardi Ashadi itu.
Kekecewaan ibu tiga anak adopsi, Rizky, Fatimah, dan Khadijah itu semakin memuncak manakala bintang Olga dan Sepatu Roda tersebut tak meminta izin padanya untuk membawakan D'Show.
"Seorang yang punya dedikasi pasti punya attitude, tapi ini bukan kehendaknya (Desy) juga untuk tampil. Tapi, ini kan rumah orang. Saat dia masuk, saat orang (Dorce) itu lagi tidak ada. Sebagai orang timur, harusnya bersilaturahmi minimal facebook atau SMS. Mungkin Desy enggak punya nomor saya," ungkap penyanyi yang juga penulis lagu ini dengan nada kecewa.
Meskipun merasa kecewa saat Desy tak juga bersilaturahmi, namun Dorce tak meminta wanita asal Sukabumi itu meminta maaf padanya.
"Desy tidak perlu minta maaf, kalau minta maaf sama Allah. Manusia tidak ada sempurna, kesempurnaan hanya milik Allah. Dia (Desy) kan pendidikannya lebih tinggi, biarkan kemampuan yang bicara," imbuhnya.
Untuk diketahui, D'show hadir menyapa pemirsa Trans TV sejak Dorce umroh pada 8 April lalu. Kecewa dengan langkah Trans TV menggusur paksa dirinya, Dorce pun menulis lagu berjudul Kecewa yang dinyanyikan Meggy Z.
"Sudah empat tahun lebih saya punya kenangan di Dorce Show. Selama itu, sudah bisa bikin masjid, bikin dua yayasan, pegawai saya yang tadinya kurus-kurus jadi gemuk. Aku dapat diskriminasi, sakit memang, tapi aku tetap ingin jadi diri aku sendiri," tandasnya.