Kepolisian London sedang melakukan investigasi terhadap kemungkinan keterlibatan Lindsay dalam lenyapnya perhiasan mahal itu. Patut diketahui, sebelum permata hilang, Lindsay mengenakannya untuk sesi pemotretan Elle, awal Juni 2009.
Meski dugaan pencurinya mengarah kepada Lindsay, pihak Elle tidak menemukan alasan yang tepat untuk mencurigai Lindsay. Demikian dilansir Femalefirst, Kamis (18/6/2009).
Lindsay sendiri telah mengeluarkan bantahan atas dugaan tersebut pada Selasa, 16 Juni 2009. Mantan bintang film cilik itu bersedia membantu polisi dalam melakukan investigasi.
Bantahan pelantun Symptoms of You itu didukung bos Elle dalam pernyataan resminya.
"Saya konfirmasikan bahwa perhiasan permata itu hilang setelah sesi pemotretan majalah Elle, dua minggu lalu. Kasus ini sedang dalam penyelidikan kepolisian. Elle tidak punya alasan untuk menuduh Lindsay bertanggung jawab dalam kasus kehilangan itu," ucap dia.