Sabtu, 19 April 2025

Pedesan Entog adalah Masakan Khas Indramayu

Pedesan Entog adalah Masakan Khas Indramayu

GAYA HIDUP
17 Juli 2009, 14:54 WIB
Cuplik.Com - Indramayu selain dikenal sebagai salah satu Kabupaten penghasil buah mangga, juga di kenal memiliki kekhasan dalam segi kuliner. Sebagai Kabupaten yang terletak di pesisir pantai utara Jawa tentunya Kabupaten Indramayu mempunyai berbagai resep masakan warisan dari nenek moyang dulu.

Disini saya akan mencoba memberikan satu resep masakan yang ada di Indramayu, yang dulu tidak begitu dikenal kebanyakan masyarakat Indramayu namun sekarang ini menjadi salah satu menu masakan favorit yang lagi tren dikalangan para petualang kuliner, bahkan ini menjadi salah satu masakan andalan sebagian besar warung-warung makanan yang tersebar hampir di setiap jalan di Indramayu. Nama masakan ini adalah "Pedesan Entog (itik)" yaitu masakan dari daging Entog yang dimasak dengan bumbu yang sangat pedas sekali, sehingga membuat anda yang suka dengan masakan pedas tentunya masakan ini sangat cocok sekali.

Bagi anda yang penasaran dan mau mencoba masakan ini, disini saya mau berbagi resep dan cara memasaknya. masakan ini sangat mudah cara membuatnya dan biaya yang dikeluarkan juga tidak terlalu banyak dan cukup terjangkau isi dompet kita.

Berikut ini adalah bahan-bahan yang di butuhkan dan proses pembuatannya.
bahan-bahan:

   1. 1 ekor daging entog yang sudah dihilangkan bulunya dan dipotong-potong menjadi beberapa bagian kecil.
   2. 1 kilogram Cabe yang sudah ditumbuk halus.
   3. Kunyit secukupnya
   4. jeruk nipis secukupnya
   5. 5 daun sere/kanijara
   6. garam secukupnya
   7. minyak goreng

Cara membuatnya:

    * Daging entog yang sudah dipotong kecil,di rebus samapi daging agak lunak
    * semua bumbu dijadikan satu dan ditumbuk hingga halus.
    * sambil menunggu daging agak linak dan empuk, masukan minyak goreng kedalam wajan lalu goreng semua bumbu yang sudah dihaluskan, sampai mengeluarkan bau harum.
    * setelah bumbu mengeluarkan bau harum, masukan daging entog yang sudah direbus, dan campur ke dalam bumbu lalu masak kurang lebih 40 menit dan biarkan bumbu meresap kedalam daging entog.
    * masakan ini cocok dihidangkan saat masih panas.


Tidak ada salahnya anda mencoba masakan kuliner dari Indramayu ini, baik untuk dikonsumsi bersama keluarga atau anda mencoba membuka usaha warung "pedesan entog" ini. Dan saya juga berharap, bahwa anda juga mau mengirimkan salah satu resep masakan asal daerah anda. Selain untuk mengenalkan ragam masakan khas daerah, sekaligus anda juga turut serta melestarikan warisan kuliner Indonesia.

Penulis :
Editor :

Tag :

CURHAT RAKYAT

Workshop Gerabah Sitiwinangun Kabupaten Cirebon

Sitiwinangun adalah nama sebuah Desa yang terletak di Kecamatan Jamblang, Kabupaten Cirebon. Desa ini sudah lama dikenal sebagai pusat kerajinan gerabah terbesar dan masih bertahan di wilayah Kabupaten Cirebon. Dapat dikatakan kerajinan gerabah Sitiwi

Ikan gurame terbesar sedunia di Bandung

Ikan gurame ini saya pelihara dari seukuran silet hingga besar seperti ini dalam waktu 5 tahun. Ikan gurame ini jenis bastar & berkelamin betina.

Kemenparekraf Gandeng Merry Riana Group Tingkatkan

Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) kembali menjalin kerja sama dengan Merry Riana Group dalam upaya meningkatkan kapasitas sumber daya manusia (SDM) ekonomi kreatif. Kolaborasi ini bermula dari kunjungan Menteri Pariwisata dan E

TERBARU LAINNYA

IKLAN BARIS

Jasa Foto / Video Wedding dan Prewedding, Live Streaming Indramayu dan sekitarnya, Harga Terjangkau Kualitas Cemerlang. Cuplik Production WA 081312829503
layanan terapi hati ,kesembuhan luka batin,fobia,anxiety ,cemas, hidup sial,tak bahagia ,rezeki seret,psikomatik dan semua yang urusan pikiran ,bisa konsultasi wa 0813 5227 9928 /bang rudy insyaalllah
Bakso Goyang Lidah depan Gardu Induk Singajaya, menggoda selera. Kualitas Daging Sapi terjamin.
Ruqyah Islami wilayah Indramayu dan sekitarnya, Hub Ustadz ARI wa 0877-2411-1128
Hadir FRENDOT jasa pembuatan stiker, kalender, plakat, cetak ID card dan banyak lainnya lokasi depan RS MM Indramayu