Sabtu, 15 Maret 2025

Sehatnya Sup Herbal

Sehatnya Sup Herbal

GAYA HIDUP
2 Oktober 2009, 10:50 WIB
Cuplik.Com - Obat herbal yang biasa digunakan sensei China dikenal manjur menyembuhkan penyakit. Bahan-bahan herbal ini juga bisa menjadi bumbu masakan. Dua menu sup sehat ini pun berfungsi membuat stamina selalu sehat.

Sup perut ikan dan kaki ayam serta sup burung dara ini bukan sekadar masakan berkuah. Namun, menu kali ini adalah makanan sehat yang berfungsi mencegah osteoporosis. Sehingga tulang tetap sehat kondisinya dan mampu menopang tubuh dengan baik.

Bukan itu saja, sup berbahan campuran herbal China ini dapat mengembalikan stamina tubuh dari kelelahan dan membantu menghilangkan stres. Herbal yang direbus bersama bahan sup antara lain waisan, tongsam, keci, tong kwe, dry longan, gingseng, dan ang cho.

Setiap bahan tersebut juga memiliki manfaat sendiri. Misalnya biji keci yang baik untuk kesehatan mata, atau ang cho yang dapat menghangatkan badan. Bagi laki-laki, ginseng menambah stamina tubuh yang berguna menambah keharmonisan rumah tangga.

Untuk membuat sup perut ikan dan kaki ayam, perlu disediakan perut ikan yang sudah dikeringkan dan bisa diperoleh di pasar swalayan. Potong dadu dengan kaki ayam. Rebus kedua bahan bersama sampai lunak, kemudian tuangkan kaldu ayam yang diolah secara terpisah.

Berikutnya masukkan bahan herbal China ke dalam sup secara bersamaan. Yaitu waisan, tongsam, 10 biji keci, tiga buah tong kwe, setengah bagian dry longan, tiga potong gingseng, dan satu potong ang cho. Bumbui dengan sedikit garam, gula, dan merica.

“Semua dicampur dan tim sampai sekitar empat jam. Prosesnya lama karena perlu mengoptimalkan rebusan bahan herbal China,” terang Koesmedy, Supervisor Lung Yuan Chinese Restaurant Sheraton Surabaya Hotel and Towers.

Untuk membuat sup burung dara rebus, diperlukan bahan burung dara yang dipotong menjadi dua bagian. Ambil separo bagian, rebus sampai matang. Tambahkan kaldu ayam dan herbal China. Masukkan juga garam, penyedap rasa, gula, dan merica. Kemudian tim sekitar lima jam supaya daging burung dara empuk.

Rasa kuah kedua sup tidak terasa asin atau manis. Justru cenderung terasa seperti jamu karena campuran bahan herbal China. Sedap jika disantap hangat. Belum lagi sup perut ikan dan kaki ayam, Anda yang suka sibuk membersihkan kaki ayam hingga tinggal tulang dapat memilih menu ini.

“Penekanan olahan menu sehat ini memang bukan pada bumbu biasa yang dipakai untuk membuah kuah sup. Namun, godokan herbal China yang baik untuk kesehatan,” jelas Chef Lung Yuan Chinese Restaurant Edy Setiawan. Perut tidak sekadar kenyang saja, tetapi tubuh jadi sehat karena kandungan obat herbal pada makanan yang dikonsumsi.

Penulis :
Editor :

Tag :

CURHAT RAKYAT

Ikan gurame terbesar sedunia di Bandung

Ikan gurame ini saya pelihara dari seukuran silet hingga besar seperti ini dalam waktu 5 tahun. Ikan gurame ini jenis bastar & berkelamin betina.

Rilis Lagu Terbaru, Miss Merry Riana Ungkap Fakta

Fakta mengejutkan terungkap dari Miss Merry Riana. Siapa sangka Entrepreneur, Investor dan Content Creator ini menyanyikan sebuah lagu rohani? Berawal di akhir bulan Januari 2023, pada saat itu Produser Impact Music Indonesia, Alberd Tanoni meminta Ms

Kemenparekraf Gandeng Merry Riana Group Tingkatkan

Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) kembali menjalin kerja sama dengan Merry Riana Group dalam upaya meningkatkan kapasitas sumber daya manusia (SDM) ekonomi kreatif. Kolaborasi ini bermula dari kunjungan Menteri Pariwisata dan E

TERBARU LAINNYA

IKLAN BARIS

layanan terapi hati ,kesembuhan luka batin,fobia,anxiety ,cemas, hidup sial,tak bahagia ,rezeki seret,psikomatik dan semua yang urusan pikiran ,bisa konsultasi wa 0813 5227 9928 /bang rudy insyaalllah
Ruqyah Islami wilayah Indramayu dan sekitarnya, Hub Ustadz ARI wa 0877-2411-1128
Jasa Foto / Video Wedding dan Prewedding, Live Streaming Indramayu dan sekitarnya, Harga Terjangkau Kualitas Cemerlang. Cuplik Production WA 081312829503
Bakso Goyang Lidah depan Gardu Induk Singajaya, menggoda selera. Kualitas Daging Sapi terjamin.
Hadir FRENDOT jasa pembuatan stiker, kalender, plakat, cetak ID card dan banyak lainnya lokasi depan RS MM Indramayu