Udang serabut atau udang goreng tepung yang mengundang karena mirip rambutan ini mudah diolah. Di malam hari Anda bisa menyiapkannya, simpan di dalam lemari es untuk digoreng pada pagi harinya. Sangat pas disuguhkan sebagai teman sarapan di pagi hari. Selain renyah, juga rasa gurihnya benar-benar membuat ketagihan.
Kuncinya memang pada cara memperlakukan udang. Pilih udang dengan ukuran sedang. Atau udang besar lebih baik lagi hasil racikan Anda. Celupkan udang agak lama dalam cairan bumbu secara merata, gulingkan pada tepung roti, dan ulangi proses tersebut baru goreng udang dalam minyak panas hingga kecokelatan dan garing.
Rasah gurih udang serabut ini justru ada pada tepung roti yang sudah diimbuh dengan bubuk bawang putih dan sedikit merica. Aduk rata lalu gunakan untuk membungkus udang. Jangan lupa, sajikan udang serabut goreng ini saus asam manis jika Anda menyukainya.
Udang Serabut
Bahan:
500 Gr udang, buang kulit dan kepalanya, belah punggungnya tapi jangan sampai putus
4 Cangkir air matang
1 ½ cangkir tepung jagung
2 Butir telur
2 cangkir tepung roti, tambahkan bawang putih bubuk dan merica secukupnya
Minyak untuk menggoreng
Membuatnya:
1. Campur tepung jagung, telur, dan air, kocok hingga semua bahan tercampur rata. Sementara di wadah terpisah, campurkan tepung roti, bubuk bawang dan merica hingga rata.
2. Masukkan udang ke dalam adonan telur hingga tertutup sempurna, lalu gulingkan ke dalam campuran tepung roti agar seluruh udang tersalut tepung roti. Ulangi kembali dengan mencelupkannya ke dalam kocokan telur, lalu gulingkan kembali ke dalam adonan tepung roti.
3. Goreng udang dalam minyak panas hingga keemasan dan matang. Angkat dan tiriskan lalu hidangkan segera dengan saus atau sambal dan nasi panas.