"Doa"in, mudah-mudahan nanti aku bisa menggelar konser tunggal," kata Iis Dahlia di Taman Ismail Marzuki (TIM), Jakarta Pusat, beberapa waktu lalu.
Meski tidak menjelaskan secara detil konsep pertunjukannya nanti, niat Iis untuk mengelar konser memang sudah lama diimpikan. Namun lantaran saat posisi musik dangdut mulai tergeser dengan musik melayu dan pop, akhirnya ibu satu anak itu mencari momen yang tepat untuk mewujudkan niat tersebut.
"Semua penyanyi pasti ingin menunjukkan eksistensi lewat konser. Ya, karena dengan konser mereka bisa melihat penampilan sesungguhnya. Tapi kan nggak langsung. Itu butuh proses dan persiapan yang cukup matang," tukas pelantun tembang Bunga Seroja.
Untuk menuju persiapan tersebut, Iis sudah mulai rutin mempersiapkan niat itu. Salah satunya dengan menyaksikan konser artis seangkatannya dan menyiapkan performance terbaru. "Mungkin dengan lagu baru saya yang sedang disiapkan, pencinta musik dangdut bisa bangkit kembali. Dan saya bisa siapkan kejutan baru," pungkasnya.