Rabu, 19 Maret 2025

Pemkab Indramayu Belum Tentukan Sanksi

Pemkab Indramayu Belum Tentukan Sanksi

POLITIK
20 Februari 2012, 01:44 WIB
Cuplik.Com - Indramayu - Pemkab Indramayu prihatin dengan penahanan ketiga pejabat eselon tiga di jajaran Pemkab Indramayu. Namun, pihaknya menghormati dan tidak mencampuri langkah yang ditempuh Kejari Indramayu.

Seperti diberitakan sebelumnya, tiga pejabat Pemkab Indramayu ditahan karena diduga tersangkut kasus dugaan korupsi dana bantuan gagal panen (puso) bagi petani yang merugikan negara hampir Rp1,5 miliar. Ketiga pejabat tersebut yakni Camat Krangkeng Cusomo, Kepala Cabang Dinas (KCD) Pertanian dan Peternakan Kecamatan Krangkeng Udin S, dan KCD Pertanian dan Peternakan Kecamatan Cantigi Swarni.

"Sejauh ini Pemkab Indramayu belum dapat menentukan sanksi administratif terhadap ketiga pegawai negeri sipil (PNS) tersebut. Kami masih akan menunggu putusan yang mengikat dari pengadilan karena kami mengedepankan azas praduga tak bersalah," ungkap Kabag Hukum Pemkab Indramayu Maman Kostaman.

Mengenai advokasi hukum terhadap ketiga pejabat itu, Maman mengaku menyerahkan hal itu kepada ketiganya. Hingga saat ini, hanya Cusomo yang sudah meminta advokasi hukum. Sedangkan dua pejabat yang lain lebih memilih menggunakan jasa advokat.

"Dengan adanya permintaan tersebut, maka tim bagian hukum Pemkab Indramayu akan melakukan pendampingan terhadap Cusomo," tandas Maman.

Seperti diketahui, luas areal yang puso dan memenuhi kriteria untuk mendapat bantuan mencapai 4.078 hektare dan tersebar di sejumlah kecamatan, seperti di Kecamatan Cantigi, Balongan, Krangkeng, Losarang, Indramayu dan Anjatan.

Berdasarkan ketentuan, setiap petani yang lahannya puso berhak menerima bantuan Rp3,7 juta per hektar. Namun kenyataannya, bantuan yang diterima petani hanya berkisar Rp1,2 juta hingga Rp1,5 juta per hektar.

Total dana bantuan pemerintah pusat yang seharusnya diterima para petani di Kabupaten Indramayu nilainya sekitar Rp15 miliar. Namun, dana tersebut ternyata menjadi bancakan sejumlah pihak.

Penulis : Robidin
Editor : Robidin

Tag :

CURHAT RAKYAT

Ikan gurame terbesar sedunia di Bandung

Ikan gurame ini saya pelihara dari seukuran silet hingga besar seperti ini dalam waktu 5 tahun. Ikan gurame ini jenis bastar & berkelamin betina.

Rilis Lagu Terbaru, Miss Merry Riana Ungkap Fakta

Fakta mengejutkan terungkap dari Miss Merry Riana. Siapa sangka Entrepreneur, Investor dan Content Creator ini menyanyikan sebuah lagu rohani? Berawal di akhir bulan Januari 2023, pada saat itu Produser Impact Music Indonesia, Alberd Tanoni meminta Ms

Workshop Gerabah Sitiwinangun Kabupaten Cirebon

Sitiwinangun adalah nama sebuah Desa yang terletak di Kecamatan Jamblang, Kabupaten Cirebon. Desa ini sudah lama dikenal sebagai pusat kerajinan gerabah terbesar dan masih bertahan di wilayah Kabupaten Cirebon. Dapat dikatakan kerajinan gerabah Sitiwi

TERBARU LAINNYA

IKLAN BARIS

Ruqyah Islami wilayah Indramayu dan sekitarnya, Hub Ustadz ARI wa 0877-2411-1128
Jasa Foto / Video Wedding dan Prewedding, Live Streaming Indramayu dan sekitarnya, Harga Terjangkau Kualitas Cemerlang. Cuplik Production WA 081312829503
layanan terapi hati ,kesembuhan luka batin,fobia,anxiety ,cemas, hidup sial,tak bahagia ,rezeki seret,psikomatik dan semua yang urusan pikiran ,bisa konsultasi wa 0813 5227 9928 /bang rudy insyaalllah
Hadir FRENDOT jasa pembuatan stiker, kalender, plakat, cetak ID card dan banyak lainnya lokasi depan RS MM Indramayu
Bakso Goyang Lidah depan Gardu Induk Singajaya, menggoda selera. Kualitas Daging Sapi terjamin.