Hal itu diungkapkan oleh Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDI Perjuangan Tjahjo Kumolo, pihaknya sudah mulai mengerucut akan mendaftarkan calonnya untuk pilgub Jabar 2013 pada November mendatang. Nama Rieke Diah Pitaloka menjadi kandidat utama bagi PDIP.
"Sudah mengerucut kedua nama, dan ada dua opsi. Opsi A, Rieke dan kader sendiri, dua-duanya kader partai. Opsi B ada kemungkinan munculnya kader partai dengan independent," kata Tjahjo di Gedung DPR, Jakarta, Kamis (25/10/12).
Ia tak menjelaskan siapa kader sendiri selain nama Rieke, namun terkait nama untuk independen seperti diketahui, Rieke pernah diisukan akan berduet dengan Teten Masduki dan Maman Imanulhaq. Tapi semua itu belum ada keputusan pasti.
"Bisa dijabarkan sendiri (nama-nama itu -red)" kata Tjahyo.
Terkait apakah pihaknya akan melakukan koalisi dengan partai lain, Tjahjo mengatakan masih belum ada keputusan, pasalnya satu partai PDI Perjuangan juga sudah memenuhi syarat untuk mengajukan calonnya.
"Kami punya suara cukup di Jabar sehingga kami punya kewenangan untuk maju," tandasnya.