Dalam peristiwa tersebut saat hujan deras dan disertai angin kencang, dari arah barat angin puting beliung langsung menghantam rumah warga dan merusaknya.
Tak ada korban jiwa dalam bencana alam itu, tapi mengakibatkan kerugian mencapai ratusan juta rupiah akibat kejadian tersebut.
Basuni mengatakan, angin puting beliung itu datang sangat cepat. Angin muncul dari arah barat Angin itu dari kejauhan terlihat berputar cepat seperti gasing. Suara gemuruh terdengar sangat keras dan mengerikan. Bersamaan dengan suara itu angin tampak menyapu puluhan bangunan rumah warga.
Tak kurang dari 28 buah rumah warga rusak diterjang angin puting beliung itu. Saat angin datang warga menjerit buru buru keluar rumah menyelamatkan diri.
Mulut mereka bergetar ketakutan sambil tak henti hentinya mengucapkan kebesaran Allah Sang Maha Pencipta Alam dan Penguasa Jagat Raya ini. Angin puting beliung datang sangat cepat dan berlalu pun sangat cepat.
Emon menegaskan, "Hanya hitungan detik bangunan rumah warga sudah rusak dan rata dengan tanah," ujarnya.