Cuplik.Com - Indramayu - Momentum hari kebangkitan nasional (Harkitnas) yang diperingati setiap 20 Mei, dimanfaatkan oleh DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Indramayu untuk menyosialisasikan diri. Partai yang berlogo bulan sabit kembar ini mengerahkan ratusan kadernya untuk melakukan pawai simpatik pada Minggu (19/05/13) sore.
Menurut
Rusno Ombak Rahardjo, Ketua DPD
PKS Indramayu, pawai simpatik ini bertujuan untuk menegaskan pada publik bahwa PKS baik-baik saja. Ia menandaskan bahwa prahara yang menimpa PKS di pusat, tak berimbas pada kader-kadernya di manapun.
Optimis Tiga Besar"Tak hanya itu, melalui Harkitnas, PKS pun bakal bangkit dan meraih tiga besar secara nasional," ungkap Rusno.
PKS Indramayu sendiri menargetkan perolehan sepuluh kursi di DPRD Kabupaten Indramayu. Saat ini, PKS Indramayu hanya mendapat empat kursi.
Hal yang sama diamini oleh Asih Mayasari, Ketua Bidang Perempuan PKS Indramayu, yang mengoordinir pawai simpatik ini. Dia optimis PKS bakal meraih apa yang ditargetkan.
"Dengan soliditas kader dan simpatisan yang selama ini ditunjukkan, kami yakin PKS bakal meraih posisi tiga besar," ungkap Asih, yang juga mencalonkan diri sebagai anggota legislatif ini.
Pawai simpatik yang mengambil rute di jalan raya Jenderal Sudirman, Indramayu ini dihadiri oleh beberapa anggota Fraksi PKS DPRD Indramayu, yakni Mislam dan H. Salimi. Tak hanya itu, Caleg PKS dari Dapil 3,
Afif Rahman, pun turut meramaikan pawai tersebut.