Selasa, 22 April 2025

Pria Indonesia Dibalik Suksesnya Pacific Rim

Pria Indonesia Dibalik Suksesnya Pacific Rim

RAGAM
21 Agustus 2013, 17:03 WIB
Cuplik.Com - Perang antara manusia dengan monster laut raksasa difilmkan dengan apik oleh Guillermo del Toro. Didukung aksi-aksi menawan dari Charlie Hunnam, Idris Elba dan Rinko Kikuchi, film yang mengambil judul Pacific Rim ini berhasil meraup USD 37 milyar pada pembukaan pertamanya di Amerika Serikat. Namun ternyata, film yang memiliki efek canggih ini memiliki awak animator yang berasal dari Indonesia.

Ronny Gani
, pria alumnus arsitektur Universitas Indonesia inilah yang berada di balik efek-efek canggih Pacific Rim. Animator ini yang membuat visual effect pada karakter robot dan monster yang ada di film tersebut menjadi lebih hidup dan masuk akal. Ia juga pernah terlibat dalam film The Avenger yang dirilis pada 2012 lalu. Kantornya di Singapura, Industrial Light & Magic, memang sering diajak kerjasama oleh industri film Hollywood. Tapi sebenarnya, menjadi animator bukanlah cita-citanya.

"Saya kenal perangkat lunak membuat animasi karena tugas kuliah. Tapi ternyata asik juga," ungkapnya.

Ronny kemudian membuat portofolio dan memperoleh pekerjaan sebahai animator pertamanya di Batam, dimana kantornya ini juga bekerjasama dengan perusahaan di Singapura. Lamaran itu dikirimnya tanpa lampiran ijazah pendidikan formal sebagai animator dan pengalaman kerja.

Setelah mendapat pengalaman kerja di Batam, akhirnya Ronny memutuskan untuk mencari pekerjaan di Singapura sebagai batu loncatan. Proses pencarian kerjanya pun juga sangat mudah dan semuanya dilakukan melalui Internet, sampai akhirnya diterima dan diberi izin kerja.

Awalnya ia bekerja di perusahaan lokal Singapura, Sparky Animation. Sparky Animation adalah sebuah perusahaan animasi yang mengerjakan proyek-proyek skala kecil, seperti serial TV dan film DVD.  Setelah enam bulan bekerja di sana, Ronny kemudian mendapatkan pekerjaan di Lucas Film Animation di Singapura selama kurang lebih 4 tahun. Di Lucas Film, ia terlibat dalam pembuatan serial TV Star Wars: The Clone Wars untuk musim tayang ke-2, 3, dan 4.

"Ini semua bukanlah pekerjaan impian. Hanya saja, aku menikmatinya," pungkasnya.

Penulis :
Editor :

Tag :

CURHAT RAKYAT

Rilis Lagu Terbaru, Miss Merry Riana Ungkap Fakta

Fakta mengejutkan terungkap dari Miss Merry Riana. Siapa sangka Entrepreneur, Investor dan Content Creator ini menyanyikan sebuah lagu rohani? Berawal di akhir bulan Januari 2023, pada saat itu Produser Impact Music Indonesia, Alberd Tanoni meminta Ms

Kemenparekraf Gandeng Merry Riana Group Tingkatkan

Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) kembali menjalin kerja sama dengan Merry Riana Group dalam upaya meningkatkan kapasitas sumber daya manusia (SDM) ekonomi kreatif. Kolaborasi ini bermula dari kunjungan Menteri Pariwisata dan E

Workshop Gerabah Sitiwinangun Kabupaten Cirebon

Sitiwinangun adalah nama sebuah Desa yang terletak di Kecamatan Jamblang, Kabupaten Cirebon. Desa ini sudah lama dikenal sebagai pusat kerajinan gerabah terbesar dan masih bertahan di wilayah Kabupaten Cirebon. Dapat dikatakan kerajinan gerabah Sitiwi

TERBARU LAINNYA

IKLAN BARIS

layanan terapi hati ,kesembuhan luka batin,fobia,anxiety ,cemas, hidup sial,tak bahagia ,rezeki seret,psikomatik dan semua yang urusan pikiran ,bisa konsultasi wa 0813 5227 9928 /bang rudy insyaalllah
Hadir FRENDOT jasa pembuatan stiker, kalender, plakat, cetak ID card dan banyak lainnya lokasi depan RS MM Indramayu
Jasa Foto / Video Wedding dan Prewedding, Live Streaming Indramayu dan sekitarnya, Harga Terjangkau Kualitas Cemerlang. Cuplik Production WA 081312829503
Bakso Goyang Lidah depan Gardu Induk Singajaya, menggoda selera. Kualitas Daging Sapi terjamin.
Ruqyah Islami wilayah Indramayu dan sekitarnya, Hub Ustadz ARI wa 0877-2411-1128