Rombongan Partai Demokrat, yang terdiri dari Ketua Umum Hadi Utomo, Sekretaris Jenderal Marzuki Alie, Ketua DPP Anas Urbaningrum, dan Ketua Fraksi Partai Demokrat di DPR Syarif Hasan, diterima oleh Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar dan Sekjen Lukman Edy.
Hadi mengatakan, kunjungan kali ini jangan diartikan sebagai kegalauan Demokrat dalam mencari dukungan. "Agenda kali ini hanya menyamakan visi dan mengkristalisasikan agenda saja," ujarnya kepada para wartawan.
Menurutnya, Demokrat hendak menjalin tali silaturahmi dengan seluruh parpol peserta pemilu 2009. "Untuk mengelola Indonesia yang sangat luas ini memerlukan kerja sama dari semua pihak," ujarnya.
Sementara itu, Cak Imin mengatakan, PKB-Demokrat saat ini masih berpacar-pacaran dulu menjelang pemilu legislatif. "Kedua 'keluarga' akan memutuskan untuk menikah setelah pemilu legislatif. Tapi, ya, tergantung maharnya (mas kawin)," ujar Cak Imin yang disambut dengan tepuk tangan.
Cak Imin juga berharap, PKB dan Demokrat dapat bersama-sama menjaga pemilu sehingga berjalan lancar dan aman. Terkait pemasangan calon presiden dan calon wakil presiden, kedua sepakat untuk menunggu hasil pemilu legislatif. "Belum bisa diputuskan sebelum mengetahui modal politik masing-masing," ujar Hadi.